Jakarta Aquarium & Safari merupakan sebuah destinasi menarik yang dapat anda jadikan sebagai tujuan liburan bersama keluarga selanjutnya. Sesuai dengan namanya, tempat wisata Jakarta satu ini menyuguhkan sebuah Akuarium indoor terbesar di Indonesia.

Aquarium di Ancol ini berada dibawah naungan Taman Safari Indonesia yang bekerja sama dengan Aquaria KLCC Malaysia. Akuarium raksasa di Jakarta satu ini adalah kawasan konservasi yang di dalamnya terdapat 3.500 spesies hewan akuatik dan non-akuatik.

Para wisatawan yang datang ke Wisata Jakarta Aquarium & Safari dapat melihat secara lebih dekat sekaligus berinteraksi dengan hewan-hewan disini. Rencanakan momen berlibur anda kesini dengan sebelumnya menyimak terlebih dahulu informasi dibawah ini.

Daya Tarik Jakarta Aquarium & Safari

daya tarik jakarta aquarium & Safari
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/112062538900677893005

Berbeda dari destinasi wisata kebanyakan di Jakarta, Akuarium raksasa ini akan memberikan anda pengalaman berharga. Seperti halnya Anemone Dining atau makan malam bawah laut dengan ditemani oleh pemandangan ikan-ikan yang berenang.

Anda bisa menyentuh dan memberikan makan hewan-hewan disini dengan dipandu langsung oleh penjaga hewan berpengalaman. Sejauh mata memandang, anda akan menyaksikan banyak sekali hewan-hewan akuatik dan non-akuatik.

Kerapu Raksasa, Penguin Humboldt, Naga Laut merupakan sebagian kecil dari penghuni wisata Jakarta yang tengah kita bahas ini. Wawasan anda tentu juga akan bertambah seiring informasi menarik yang didapat tentang hewan-hewan di sini.

Bermain sambil belajar, mungkin itulah ungkapan yang bisa digambarkan jika anda mengunjungi Jakarta Aquarium & Safari ini. Anda bisa mengajak teman, sahabat, sanak saudara hingga keluarga besar untuk bersama-sama jelajah aquarium di Ancol satu ini.

Dengan sejumlah daya tarik yang memikat bakal membuat siapapun betah untuk berlama-lama disini. Rasa bosan, lelah dan juga penat yang tengah melanda anda seketika akan langsung hilang berkat keseruan disini.

Harga Tiket Masuk Jakarta Aquarium & Safari

harga tiket masuk jakarta aquarium & safari
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/117653096392271329827

Persiapkan segala sesuatunya sebelum anda akan pergi berwisata bahagia. Mulai dari kesiapan fisik hingga keuangan sebagai penunjang untuk dapatkan momen liburan sesuai harapan.

Setiap tempat wisata tentu saja memasang biaya tarif masuk untuk para pengunjung bisa memasukinya. Sama halnya dengan Jakarta Aquariumm & Safari ini yang mematok tarif masuk cukup terjangkau bagi semua kalangan.

Tiket masuk Jakarta Aquarium & Safari terbagi menjadi dua kategori, yakni Dewasa dan juga Anak-anak. Berikut daftar harga tiket masuk Jakarta aquarium untuk kategori anak-anak.

  • Rp109.250 (weekday reguler)
  • Rp142.500 (weekday premium)
  • Rp142.500 (weekend reguler)
  • Rp166.250 (weekend premium)

Sedangkan untuk tiket masuk Jakarta Aquarium kategori Dewasa adalah :

  • Rp142.500 (weekday reguler)
  • Rp190.000 (weekday premium)
  • Rp166.250 (weekend reguler)
  • Rp213.750 (weekend premium)

Untuk jenis tiket masuk anak-anak berlaku bagi anak diatas 2 tahun dengan tinggi badan maksimal 120 cm. Dan yang kategori dewasa, berlaku untuk semua pengunjung dengan tinggi badan diatas 120 cm.

Rute Lokasi & Alamat

rute lokasi dan alamat jakarta aquarium & safari
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/112504972182029410691

Lokasi Jakarta Aquarium & Safari berdiri di sebuah kawasan dengan luas mencapai 1 hektare. Bagi anda yang bertanya Jakarta Aquarium lantai berapa, maka jawabannya adalah dua.

Dibagi menjadi 2 lantai dengan 12 zona yang bisa wisatawan jelajahi saat rekreasi disini bersama orang-orang tercinta.

Alamat Jakarta Aquarium & Safari terletak di Jl. Letjen S. Parman No.106, RW.5, Tanjung Duren Selatan, Kecamatan Grogol Petamburan, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.

Keberadaan akurium raksasa di Jakarta ini terbilang strategis dan mudah ditemukan meski anda belum pernah datang kesini. Berada di kawasan perkotaan yang pastinya sudah memiliki akses jalan baik dan bisa dilintasi oleh semua kendaraan.

Tak perlu ragu apabila anda masih bingung dengan posisi persis dari Jakarta Aquarium dimana. Sebab dibawah ini dapat anda gunakan sebuah peta navigasi dalam sebuah maps untuk mempermudah perjalanan berlibur anda.

Datang juga ke –> House Of Shafa merupakan kolam renang khusus kaum hawa dan juga anak-anak.

Fasilitas

fasilitas jakarta aquarium & safari
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/113653845299393622615

Soal fasilitas, tentu disini sudah tergolong lengkap dan sangat memadai untuk menunjang berbagai aktivitas pengunjung. Sarana prasarana yang tersedia mampu membuat setiap wisatawan menjadi lebih nyaman untuk berlama-lama.

Berikut ini fasilitas Jakarta Aquarium & Safari yang meliputi :

  • Area parkir kendaraan luas
  • Layanan informasi wisata
  • Pemandu wisata profesional
  • Toilet umum / mck
  • Fasilitas air bersih
  • Mushola
  • Area bersantai
  • Food court
  • Kios souvenir
  • Wahana bermain
  • Pertunjukan menarik
  • Hal-hal menyenangkan
  • Spot foto instagramable
  • Dan masih banyak lagi

Nikmati beragam keseruan yang ditawarkan oleh akuarium raksasa Indonesia ini untuk memberikan anda pengalaman mengesankan. Apa saja yang bisa anda dapatkan selama liburan di Jakarta Aquarium & Safari.

Dibawah ini merupakan hal-hal menarik di Jakarta Aquarium & Safari Jakarta, antara lain :

  • Atraksi Hewan
  • Pertunjukan Hewan
  • Dine & Shop
  • Pearl of the south Sea Show
  • Underwater Fantasy Diving
  • Sea Explorer
  • Aquatrekking
  • Dan lain sebagainya

Selain dari yang telah disebutkan diatas, Jakarta Aquarium & Safari memberikan ruang untuk anak melakukan aktivitas kreatifnya. JAQS (jakarta aquarium & safari) bersama Faber Castell menyediakan tempat berkreasi khusus untuk anak.

Bernama Kids’ Corner yang dimana anak-anak bisa bermain, menggambar, dan juga mewarnai dalam mengembangkan potensi diri.

Kunjungi juga –> Planetarium Jakarta wisata anti mainstream yang cocok untuk anda berlibur bersama sang buah hati.

Spot Terbaik di Jakarta Aquarium & Safari

spot terbaik di jakarta aquarium & safari
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/105712531799958854125

Tak hanya bermain dan juga jalan-jalan yang bisa anda lakukan disini dalam rangka mengisi waktu libur. Berswafoto tentu jangan sampai dilewatkan untuk mengabadikan momen agar pengalaman seru kali ini sulit dilupakan.

JAQS menyediakan berbagai sudut-sudut instagenic yang bisa pengunjung manfaatkan dengan baik untuk berswafoto. Salah satunya adalah Terowongan Batavia, spot terbaik di Jakarta Aquarium & Safari.

Spot Terowongan Batavia di JAQS menyuguhkan nuansa Djakarta Tempo Doeloe yang akan membawa anda bernostalgia. Serta masih banyak lagi spot-spot keren dari Jakarta Aquarium untuk anda berselfie ria, foto bersama dan merekam video.

Review sebelumnya –> Pantai PIK 2 dengan panorama alam menakjubkan yang memikat.

Tips Berkunjung

tips berkunjung jakarta aquarium & safari
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/109277531956058105541

Dari beberapa tips berkunjung dibawah ini bisa untuk menambah referensi anda sebelum ke Akuarium Raksasa di Jakarta ini.

  • Perkirakan waktu dengan sebaik mungkin agar selama proses berlibur disini terasa lebih maksimal.
  • Datanglah lebih awal untuk anda menikmati sekaligus merasakan beragam hal menarik yang ditawarkan.
  • Ketentuan tiket masuk yang telah disebutkan diatas bisa mengalami perubahan, khususnya saat Jakarta Aquarium Promo.
  • Untuk mencari tahu segala informasi seputar JAQS, anda bisa masuk melalui laman resminya di jakartaaquariumsafari.com
  • Bawalah uang lebih sebab masih banyak keseruan lain yang bisa anda temukan disini selama kunjungan.
  • Simak dengan baik tata tertib dan juga aturan yang berlaku di JAQS demi kebaikan bersama-sama.
  • Waspada dan tetap berhati-hati selama beraktivitas di Jakarta Aquarium & Safari agar dapat kemabli pulang dengan aman.

Itu tadi merupakan ulasan singkat mengenai Akuarium indoor terbesar di Indonesia, yakni JAQS. Jadi tunggu apalagi, segera atur waktu terbaik anda guna mendapatkan momen liburan berkesan di Jakarta Aquarium & Safari.

Previous articlePasar Seni Ubud Bali
Next articlePalm Bay Water Park Jakarta

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here