Hutan Kota Srengseng menjadi wisata di kota Jakarta yang anti mainstream dan sangat menarik untuk dikunjungi. Kalau biasanya saat di Jakarta, wisata yang dituju kebanyakan adalah mall, maka sepertinya Anda perlu berkunjung ke Hutan Kota Srengeng.

Jakarta memiliki sebuah hutan yang begitu nyaman digunakan sebagai tempat untuk healing dari keramaian dan padatnya kota. Ya, Hutan Kota Srengseng adalah ruang hijau yang lokasinya bisa Anda temukan di Jakarta Barat.

Wisata hutan ini memiliki luas hingga lebih dari 15 hektar dengan isi hingga 10.000 pohon. Tentu saja kawasan wisata ini memiliki suasana yang sejuk dan sangat cocok untuk segarkan tubuh atau bahkan pikiran.

Harga Tiket Masuk Hutan Kota Srengseng

harga tiket masuk hutan kota srengseng
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/110713686872196327473

Kalau Anda membutuhkan sebuah pelarian dari sibuknya kota Jakarta, maka cobalah untuk berkunjung ke Hutan Kota Srengseng yang sejuk ini.

Piknik di hutan kota ini menjadi tempat terbaik untuk healing. Apalagi tiket masuk Hutan Kota Srengseng juga terbilang sangat terjangkau. Ya, cukup Rp 2000 saja, Anda sudah bisa menikmati indahnya udara yang segar di hutan kota ini.

Hanya saja, biaya tiket masuk belum termasuk dengan tarif parkirnya, ya! Adapun tarif parkir sendiri dibedakan sesuai dengan jenis kendaraan yang dibawa.

Kalau Anda bawa mobil, maka tarifnya adalah Rp 5000. Sementara jika membawa sepeda motor, tarif parkirnya adalah Rp 2000 saja.

NB : Harga tiket masuk bisa saja berubah sewaktu-waktu

Alamat dan Rute Lokasi

alamat dan rute lokasi Hutan Kota Srengseng
Foto : https://www.instagram.com/hendrohkfx/

Wisata Taman Kota Srengseng ini bisa Anda temukan di kawasan Kembangan, Jakarta Barat. Dengan lahan hingga 15,3 hektar luasnya, wisata Hutan Kota Srengseng ini langsung berbatasan dengan Kali Pesanggrahan.

Awalnya, wisata Srengseng ini berupa hutan lindung sebelum akhirnya beralih fungsi menjadi menjadi hutan kota. Tidak hanya itu saja, Taman Kota Srengseng juga menjadi daerah resapan air sehingga terbilang sangat penting kehadirannya.

Nah, lokasi tepatnya Hutan Kota Srengseng sendiri ada di Jalan H. Kelik, Kelurahan Srengseng. Anda bisa menggunakan kendaraan pribadi untuk datang ke Hutan Kota ini, atau bisa juga memanfaatkan transportasi umum.

Hanya saja, Anda butuh usaha lebih kalau hendak memanfaatkan transportasi umum sebab harus berjalan kaki untuk temukan halte terdekat. Kalau mau menggunakan transportasi umum, ada baiknya jika menggunakan kendaraan online.

Fasilitas

fasilitas hutan kota srengseng
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/116376304622252680103

Hutan Kota Jakarta Barat ini menyediakan beragam fasilitas yang bisa menunjang kenyamanan para wisatawan. Beberapa fasilitas untuk bisa Anda nikmati di Hutan Kota Srengseng adalah :

  • Pos penjagaan
  • Lahan parkir
  • Toilet
  • Mushola
  • Pusat informasi
  • Kios makanan
  • Area plaza
  • Sarana panjat tebing
  • Jogging track
  • Playground
  • Danau
  • Amfiteater

Jam Buka

jam buka hutan kota srengseng
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/101296724675457684598

Hutan Kota Srengseng Jakarta Barat ini buka setiap hari. Anda bisa berkunjung kapan saja karena wisatanya yang buka setiap hari dan tidak ada hari libur.

Anda bisa berkunjung mulai pagi hari atau bisa saja menjelang sore menjelang magrib. Adapun jam operasional dari Hutan Kota Srengseng sendiri adalah mulai 07.00 hingga 17.00 WIB.

Datang juga ke –> Jakarta Aquarium Safari yang siap membuat liburan anda lebih berwarna.

Aktifitas yang Bisa Dilakukan

aktivitas yang bisa dilakukan hutan kota srengseng
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/104424666559648163170

Kalau sudah mengunjungi Hutan Kota Kemayoran, akan ada banyak aktivitas yang bisa dilakukan, yaitu :

Bersantai dan Nikmati Udara Segar

Dengan jumlah mencapai 10.000 tanaman, tidak heran jika kawasan wisata ini dipenuhi dengan udara yang segar dan berkualitas. Bahkan kawasan hutan ini juga menyediakan sebuah danau buatan untuk sekedar bersantai.

Banyak warga lokal yang sengaja menjadikan Hutan Kota Srengseng sebagai tujuan rekreasi untuk bersantai. Dengan polusi udara di Jakarta yang buruk, maka kehadiran Taman Kota Srengseng seolah menjadi nafas baru untuk masyarakat.

Melihat Berbagai Jenis Tanaman

Di Hutan Kota Srengseng ini, Anda bisa menyaksikan berbagai macam tanaman. Mulai dari hias sampai dengan tanaman keras. Beberapa pepohonan yang bisa ditemukan di Hutan Kota Srengseng sendiri ada banyak.

Mulai dari mahoni, beringin, pinus, sampai dengan lamtoro juga bisa Anda temukan di sini. Adanya vegetasi yang luas ini bahkan sangat membantu untuk serap gas karbon dioksida sebanyak-banyaknya.

Artinya, hadirnya Hutan Kota Srengseng bisa tingkatkan kualitas udara warga Jakarta Barat, selain menjadi rumah bagi puluhan ribu tanaman.

Rekreasi Keluarga

Awalnya, Hutan Kota Srengseng merupakan kawasan bekas pembuangan sampah. Sampai akhirnya berubah menjadi hutan lindung dan beralih sebagai wisata taman kota.

Nah, dengan beragam fasilitas yang disediakan di Hutan Kota Srengseng ini, maka banyak warga berdatangan dengan tujuan rekreasi. Dengan beragam fasilitas publik, banyak orang memanfaatkan kawasan ini untuk mengajak anak bermain dan rekreasi.

Hutan Kota Srengseng memang menjadi magnet bagi warga lokal untuk rekreasi keluarga. Ada sebuah jalur pedestrian yang bisa Anda manfaatkan juga sebagai jogging track kalau hendak berolahraga.

Dengan jalur ini, Anda bisa berkeliling kawasan hutan yang indah. Suasana wisata yang meneduhkan dan rindang dijamin akan membuat rekreasi keluarga menjadi lebih menyenangkan.

Memancing di Danau

Seperti yang sudah disebutkan bahwa Hutan Kota Srengseng menyediakan sebuah danau buatan. Nah, di danau buatan ini, Anda juga bisa memancing, namun pastikan bawa alat sendiri dari rumah.

Walau airnya memang tidak begitu jernih sebagaimana wisata danau alami lainnya, namun masih layak untuk dinikmati. Anda bisa memancing ikan-ikan di danau buatan Hutan Kota Srengseng.

Mulai dari lele, emas sampai mujair, Anda bebas sepuasnya memancing di sini tanpa harus mengeluarkan uang sepeser pun.

Edukasi Flora Fauna

Hutan Kota Srengseng bukan hanya rumah untuk berbagai jenis tanaman, namun juga hewan. Di sini, Anda bisa temukan berbagai macam koleksi fauna seperti ular, serangga sampai kadal.

Hutan Kota Srengseng ini juga menjadi tempat penelitian dan konservasi atau berfungsi sebagai wisata edukasi.

Nah, untuk mengedukasi para pengunjungnya, setiap flora dan fauna yang ada sudah diberi papan nama. Anda bisa mengamati koleksi flora dan fauna yang disediakan di Hutan Kota Srengseng ini.

Tentu saja hadirnya flora dan fauna di Hutan Kota Srengseng menjadi daya tarik tersendiri. Tidak jarang jika kawasan inipun sering menjadi lokasi study tour.

Kunjungi juga –> Palm Bay Water Park taman wisata air seru.

Tips Berkunjung

tips berkunjung hutan kota srengseng
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/111200888282113364039

Beberapa tips berkunjung ke Hutan Kota Srengseng Sawah sendiri adalah :
Jangan mengotori kawasan wisata, buang sampah di tempat yang telah pengelola sediakan.

  • Hati-hati jika ingin jogging.
  • Gunakan pakaian yang nyaman jika hendak berolahraga.
  • Bawa bekal minuman yang cukup saat hendak berolahraga di sini.

Review sebelumnya –> Old Shanghai dengan segudang keunikannya.

Waktu Terbaik Berkunjung

waktu terbaik hutan kota srengseng
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/101711730441483776925

Hutan Kota Srengseng sangat ramai dikunjungi saat sore hari dan juga akhir pekan. Di waktu-waktu tersebut, hutan kota sering dijadikan tempat untuk berolahraga warga lokal.

Jadi, waktu terbaik mengunjungi Hutan Kota Srengseng adalah pagi hari jika Anda ingin datang di hari libur. Namun, kalau datang di luar tanggal merah atau weekend, datang saja saat sore hari.

Hutan Kota Srengseng adalah wisata yang layak sekali dikunjungi kalau Anda ingin mencari udara segar di Jakarta. Wisata hutan kota ini memiliki udara yang sangat segar sehingga nyaman digunakan untuk healing atau berolahraga.

Previous articleDogi Park Batu Bara
Next articleJembatan Cinta Bekasi

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here