Tumurun Private Museum menampilkan berbagai karya seni modern dan juga kontemporer yang dipamerkan dalam sebuah ruang khusus. Sampai hari ini terhitung sekitar 100 karya seni yang dipajang di Tumurun Private Museum Surakarta.

Tempat wisata di Solo Jawa Tengah satu ini merupakan sebuah museum pribadi dengan karya seni memikat milik keluarga besar Lukminto. Yang dimana merupakan pendiri perusahaan tekstil terbesar di Asia, yakni PT Sri Rejeki Isman alias PT Sritex.

Mengisi waktu libur dengan berkunjung ke Tumurun Private Museum Surakarta dijamin menyenangkan dan menjadi pengalaman yang luar biasa. Berbagai sajian menarik dan memikat dari Museum Tumurun akan memanjakan setiap pasang mata pengunjung yang datang.

Harga Tiket Masuk Tumurun Private Museum

harga tiket masuk tumurun private museum
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/116971535872285641268

Awal berdirinya, museum ini dibuka hanya untuk orang-orang terdekat dan kerabat dari Keluarga Besar Lukminto saja. Namun kini, siapapun sudah bisa menikmati berbagai karya seni menakjubkan di Tumurun Private Museum yang luar biasa.

Menariknya untuk bisa berlibur disini maka para wisatawan tak perlu mengeluarkan biaya sama sekali lho, kok bisa? Harga tiket masuk Tumurun Private Museum tidak diberlukan, alias free, dan anda hanya perlu melakukan reservasi terlebih dahulu.

Reservasi wajib dilakukan sebelum berkunjung, melalui laman resminya di www.tumurunmuseum.com. Museum Solo satu ini menerapkan sistem penjadwalan, sehingga hanya menerima reservasi/booking pengunjung terbatas di setiap harinya.

Hadirnya Museum Tumurun Surakarta ini atas dasar penghormatan kepada sang pemilik PT Sritex. Yang dimana beliau merupakan seorang kolektor dan juga penikmat berbagai karya seni mengagumkan.

Jadi anda tak perlu bertanya-tanya lagi mengapa wisata Surakarta satu ini tidak menerapkan biaya tiket masuk. Saat tulisan ini dimuat, jam operasional wisata yang berlaku di Tumurun Private adalah pukul 12.00-16.00 wib.

Terbuka untuk umum setiap hari Selasa sampai dengan Minggu. Hari senin tutup ya.

Rute Lokasi dan Alamat

rute lokasi dan alamat Tumurun Private Museum
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/112518977008781343372

Lokasi Tumurun Private Museum berada di kawasan yang terbilang strategis dan keberadaannya mudah dijangkau dari berbagai arah. Berdiri diatas kawasan dengan luas lahan mencapai 1.800 meter persegi dengan mengusung konsep ruang pameran yang modern.

Untuk alamat Tumurun Private Museum sendiri terletak di Jalan Kebangkitan Nasional No.2/4, Kelurahan Sriwedari, Kecamatan Laweyan, Kota Surakarta, Jawa Tengah. Berjarak 2,8 km saja dari Alun-Alun Kidul Surakarta dengan waktu 9 menit untuk perjalanan hingga sampai di Museum ini.

Sedangkan bila dari Museum Keris Nusantara Solo jaraknya hanya 700 meter, dengan waktu tempuh perjalanan hanya selama 2 menit. Akses jalan utama yang harus dilalui sudah sangat baik dan dapat dilalui dengan mudah oleh semua jenis kendaraan.

Tak perlu khawatir apabila anda sama sekali tidak tau jalannya, karena memang belum pernah berkunjung kesini. Maps dibawah ini bisa anda gunakan agar perjalanan liburan ke Tumurun Private Museum di Surakarta semakin lancar.

Datang juga ke –> Heritage Palace

Fasilitas

fasilitas tumurun private museum
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/112236309772462906588

Mengenai fasilitas Tumurun Private Museum, sudah cukup memadai dalam menunjang berbagai kegiatan wisatawan yang diantaranya meliputi :

  • Tempat parkir kendaraan
  • Pusat informasi wisata
  • Toilet umum / MCK
  • Mushola
  • Fasilitas air bersih
  • Jasa pemandu museum
  • 100 karya seni terpajang
  • Kantin
  • Kios aksesoris dan souvenir
  • Spot foto instagenic

Pemandu ini nantinya yang akan menemani setiap pengunjung berkeliling selama kurang lebih 60 menit atau 1 jam. Pengunjung yang sudah melakukan reservasi / booking nantinya akan dipandu secara lebih mendalam agar kunjungan anda bisa lebih maksimal.

Kunjungi juga –> De Tjolomadoe

Spot Terbaik di Tumurun Private Museum

spot terbaik di tumurun private museum
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/111971763817387458448

Nikmati aneka keseruan yang Museum Tumurun sajikan untuk menciptakan suasana liburan lebih berkesan dan tak terlupakan. Salah satunya dengan mengabadikan momen berharga kali ini melalui berfoto ria dengan latar belakang karya seni yang luar biasa.

Karya seni kontemporer bisa anda saksikan lebih dekat pada lantai dasar di Tumurun Private Museum, antara lain adalah :

  • “Badman and Superbad” merupakan sebuah lukisanpada tahun 2003 oleh Heri Dono.
  • “Tutur Karena–dan Bentuk di Atas Karena Sangkutan” adalah sebuah patung karya Handiwirman Saputra pada 2017.
  • Lukisan dengan menggunakan arang sebagai medianya yang berjudul “A Heaven Tale” karya dari J.A. Pramuhendra.
  • Seni kaligrafi dari sebait ayat surat Alisra’ karya Abdul Djalil Pirous dengan judul “Sapalah Kehidupan dengan Ramah” pada tahun 2013.

Serta masih banyak lagi karya seni istimewa yang bisa anda temukan disini. Yang telah disebutkan diatas itu baru hanya sebagian kecil saja karya dari para seniman luar biasa.

Tidak hanya karya dari seniman lokal saja, melainkan ada pula beberapa koleksi internasional dalam museum ini. Seperti dari Filipina, Amerika, Singapura, Jepang serta masih banyak lagi.

Setiap sudut yang kaya akan hasil seni anti mainstream ini bisa anda manfaatkan sebagai background ketika selife dan foto bersama. Satu hal yang perlu anda ketahui juga adalah bahwasannya kesempatan untuk berswafoto bebas dilakukan selama 15 menit.

Dengan tidak menyalakan lampu flash pada kamera atau smartphone anda dan juga dilarang keras untuk menyentuh karya seninya.

Review sebelumnya –> Benteng Vastenburg

Tips Berkunjung

tips berkunjung tumurun private museum
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/109869434527427518032
  • Sebelum berkunjung wajib untuk lakukan reservasi melalui www.tumurunmuseum.com
  • Pilihlah jadwal yang menurut anda cocok untuk bisa menikmati berbagai suguhan menarik di museum ini.
  • Patuhi dengan seksama semua tata tertib yang harus pengunjung pahami ketika berada di Tumurun Museum.
  • Tetap berhati-hati dan tidak melakukan aktivitas yang bisa merugikan pihak museum ataupun diri anda sendiri.

Demikian ulasan singkat yang membahas tentang salah satu wisata Solo rekomended yakni Tumurun Private Museum. Yuk segera ajak keluarga dan orang-orang tercinta untuk bersama-sama explore Museum Tumurun Surakarta yang menarik.

Previous articleBenteng Vastenburg Solo
Next articleMuseum Radya Pustaka Solo

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here