Tempat wisata di Ciamis saat ini sudah berkembang pesat. Banyak kawasan yang sudah mulai ramai dikunjungi tidak hanya warga Ciamis saja. Melainkan, dari beberapa daerah di Jawa barat. Kota yang mendapat julukan sebagai Kota tertib lalu lintas ini merupakan pusat kerajaan Galuh di masa itu.

Tidak heran bila saat ini, wisata sejarah begitu diunggulkan disini. Tidak banyak yang mengenal Kerajaan Galuh. Bahkan, beberapa tokoh dan raja nya juga tidak tahu. Tidak hanya soal sejarah saja. Panorama alam, taman, dan kampung wisata juga menjadi andalan Ciamis. Berikut ini, beberapa rekomendasinya untuk anda.

1. Curug Tujuh Cibolang

tempat wisata di ciamis
foto: https://www.instagram.com/imamzenalarifin/

Wisata di Ciamis ini mempunyai tujuh tingkatan dimana terdapat sebuah cerita legenda di dalamnya. Tentang seorang raja yang menangis, karena tidak ada mata air yang membuat rakyatnya kehausan dan kelaparan. Hingga, akhirnya beliau menangis dan uniknya, muncullah air yang tiba-tiba deras mengalir ke bawah.

Oleh karena itu, pada tingkatan ke tujuh warga sekitar menyebutnya sebagai mata air sang raja. Untuk bisa sampai di puncak, anda harus mempersiapkan tenaga dengan baik. Jalanan yang terjal dan hampir sulit dilewati. Salah satu trik untuk bisa sampai diatas adalah pengaturan pernafasan.

Kawasan ini mempunyai ketinggian kurang lebih 800 – 900 Mdpl. Untuk suhunya sendiri mencapai 17 sampai 18 derajat. Airnya sangat dingin dan menyegarkan bila tersentuh oleh kulit. Tidak hanya menikmati air terjunnya saja. Anda juga bisa membawa tenda dan camping disini.

Tidak perlu membawa makanan atau minuman. Karena, di sekitar area camping sudah tersedia warung-warung yang menjual berbagai macam makanan dan minuman. Jangan lupa bawa kantong plastik untuk sampah anda. Karena, ibu-ibu di warung akan bertindak bila ketahuan anda membuang sampah sembarangan.

Tempat ini juga sering dikunjungi oleh warga sekitar. Dimana, ada makam keramat yang bisa anda temui. Saat bulan ruwah atau pada malam jumat, biasanya makam ini ramai dikunjungi. Untuk harga tiket masuknya sendiri hanya Rp10.000 saja.

2. Sirkuit BMX

Wisata Ciamis selanjutnya adalah sirkuit BMX yang dahulu pernah menyelenggarakan PON Jabar. Terletak di Desa Cigembor, Kecamatan Ciamis, Kawasan ini sekarang terlihat terbengkalai. Dimana, salah satu fasilitasnya digunakan untuk perosotan anak-anak.

Kemiringan start gatenya mencapai 40 derajat. Setiap hari pada pagi dan sore, banyak wisatawan memadati kawasan ini. Beberapa tempatnya bisa digunakan untuk spot foto. Ada juga tribun penonton yang berkapasitas hingga ratusan penonton.

Luas lintasannya sendiri mencapai 240 meter. Karena terbengkalai dan tidak digunakan lagi. Banyak warga sekitar yang memanfaatkannya untuk bermain dan berolahraga. Anak-anak juga bisa memanfaatkan kawasan ini untuk belajar bermain sepeda BMX. Untuk harga tiket masuknya gratis, hanya dikenakan biaya parkir saja.

3. Situ Lengkong

wisata ciamis
foto: https://www.instagram.com/abdur_rohman_98/

Objek wisata Ciamis ini mempunyai kisah menarik. Konon katanya berasal dari tetesan air zam-zam. Air ini dibawa oleh Putra Mahkota Kerajaan Panjalu dari Mekah. Luasnya kurang lebih 9,25 hektar di mana ditengahnya anda bisa melihat sebuah pulau yang bernama Nusa Larang.

Di pulau ini ada sebuah makam yaitu anak Borosngora atau lebih dikenal dengan nama Prabu Hariang Kencana. Warga sekitar tidak pernah absen setiap jumat dan juga bulu Maulud untuk berziarah kesana. Bahkan setiap bulan Maulud pula warga sekitar melaksanakan ritual pencucian benda-benda pusaka yang disimpan di museum Bumi Alit atau disebut dengan upacara Nyangku.

Saat ini, air dari situ Lengkong ini diambil dan dijadikan air minum. Sudah tersedia penampungan yang akan disaring terlebih dahulu. fasilitas lain yang disediakan disini ada perahu yang bisa Anda gunakan untuk berkeliling, atau berkunjung ke Pulau Nusa Larang,

Ada juga toilet dan masjid yang terawat dengan baik. Anda juga bisa membeli beberapa kerajinan tangan seperti gelang kayu, atau kerajinan dari bambu. Harganya cukup murah mulai dari 5 ribuan saja.

4. Sukahaji Waterboom

wisata di ciamis
foto: https://www.instagram.com/sukahajiwaterboom/

Objek wisata di Ciamis ini terletak di Jl. Raya Cihaurbeuti, Kecamatan Sukahaji, Kabupaten Ciamis.Tempat ini mempunyai dua kolam renang untuk anak-anak yang memiliki kedalaman 30 cm – 40 cm dan dewasa dengan kedalaman 1 meter.. Banyak permainan air yang sudah disuguhkan seperti ember tumpah dan banyak ornamen-ornamen yang khas.

Pemandangan lainnya adalah Gunung Galunggung. Permainan lain yang bisa anda nikmati adalah hadirnya water slide, kolam busa, serta air mancur. Tidak hanya sampai disitu, anda juga bisa menikmati wahana outbound. Seperti, origami, menanam pohon, menangkap ikan di kolam.

Permainan anak lainnya ada bermain becak, motor mini dan mobil-mobilan. Untuk harga tiketnya mulai dari 15 ribuan. Disini, juga mempunyai berbagai macam paket outbound untuk anak-anak sekolah. Mulai dari tingkatan Sekolah Dasar sampai Universitas.

5. Batu Ngampar

objek wisata di ciamis
foto: https://www.instagram.com/batuampar_view/

Tempat wisata di Ciamis Jawa Barat ini cukup unik. Anda bisa melihat susunan batu yang mengesankan. Menyerupai puzzle dengan ketebalan batu mencapai 15 sampai 20 cm. Kawasan ini terletak di Dusun Pasir Goong, Desa Cibadak, Kecamatan Banjarsari.

Menurut penelitian, strukturnya masih berhubungan erat dengan Kerajaan Kawasen. Pada saat ditemukan di kedalaman 50 – 100 centimeter. Saat itu pemerintah desa setempat melarang warganya untuk merubah atau mengambil bebatuan yang diyakini membentuk sebuah pola.

Warga sekitar pun percaya bahwa saat malam tiba. Di Kawasan Batu Ngampar terdengar bunyi suara gamelan dan sinden. Sampai saat ini situs ini masih dalam proses penelitian oleh beberapa arkeolog.

Kunjungi juga –> 14 Tempat Wisata di Cianjur Terbaru

6. Cagar Alam Pananjung

obyek wisata di ciamis
foto: https://www.instagram.com/rivandwino/

Tempat wisata di Ciamis ini mempunyai Cagar Alam yang luar biasa. menjadi pusat konservasi yang luas wilayahnya kurang lebih 37,7 Hektar. Terletak di Desa Pangandaran, Kecamatan Pangandaran, Kabupaten Ciamis. Keunggulan dari kawasan ini adalah taman biota bawah lautnya.

Anda harus coba mengunjunginya dengan snorkeling atau diving. Terumbu karang yang terawat dengan baik. Seperti sebuah dunia baru yang membuat anda terpukau dan enggan pergi. Tidak hanya sampai disitu, disini ada banyak tumbuhan pohon Kayu Jati dan mahoni. Anda bisa meneliti dan melihat lebih dalam mengenai kedua pohon ini.

Selain hutan di darat ada juga di pantai yaitu formasi tumbuhan Baringtonia. Selain itu, anda juga bisa menikmati sajian fauna seperti burung, ayam hutan, ular sanca, kancil, rusa, lutung, landak, trenggiling dan masih banyak lagi. Ada juga Goa dengan stalakmit dan stalaktitnya yang mengesankan.

Ada Goa Alam dan Jepang yang konon dahulu pernah digunakan sebagai tempat persembunyian tentara Jepang dalam perang dunia II. Di kawasan pantai sudah ada perahu yang bisa anda manfaatkan untuk berkeliling, dijamin menarik dan seru.

7. Masjid Agung Ciamis

masjdi agung ciamis
foto: https://www.instagram.com/ahmadsopung/

Seperti di berbagai kota di Indonesia, pasti punya Masjid Agung yang bisa digunakan untuk beribadah, persebaran agama islam, dan juga pariwisata. Seperti Tempat wisata di Ciamis yang konon pernah dibakar. Letaknya tidak jauh dari Alun-alun.

Daya tarik utama dari tempat ini selain bangunan arsitektur masjid yang mengesankan. Anda juga bisa melihat berbagai macam pohon seperti kurma dan kelapa. Dalam sejarahnya, kawasan ini dibangun pada tahun 1882 pada masa pemerintahan Bupati ke 16. Masyarakat Ciamis memanggilnya dengan sebutan Kanjeng dalem.

Model atapnya berbentuk kerucut dengan tiga tingkatan. Luas lahannya mencapai 8500 meter persegi. terdapat dua buah menara yang dulunya terbuat dari seng kemudian, diganti menjadi Beton. Pada tahun 2002 saat proses renovasi. kawasan taman di masjid ini diperindah.

Anda bisa melihat bunga-bunga yang bisa dijadikan sebagai spot foto. Suasananya sangat asri, sejuk, tenang dan teduh. Banyak wisatawan yang pergi ke tempat ini terutama saat bulan Ramadhan. Bagi anda yang sedang di Ciamis, tidak ada salahnya untuk sholat ditempat ini.

8. Mega Wisata Icakan

wisata alam di ciamis
foto: https://www.instagram.com/widia95doank/

Tempat wisata di Ciamis ini terletak di Dusun Cikacang, Desa Sukamulya, Kecamatan Baregbeg. Salah satu daya tarik dari kawasan ini adalah hadirnya danau dan restaurant yang menyajikan berbagai macam makanan khas Sunda. Tidak hanya itu, pemandangan khas pegunungan juga bisa anda nikmati.

Luas kawasannya hampir 70 hektar. Dengan berbagai macam permainan menarik bisa anda temui disini. Ada Flying Fox, Monster rat atau tikus yang akan membawa anda berkeliling dengan kecepatan luar biasa. Hampir seperti Roller coaster. Ada sepeda air, serta kereta api yang bertugas membawa anda mengunjungi setiap sudut tempat wisata.

Harga setiap wahana mulai dari 10 ribu saja. Untuk wahana ekstrim ada syarat dan ketentuan khusus yang harus dipatuh. Ada juga waterboom yang punya aturan berbeda antara laki-laki dan perempuan. Bagi yang ingin bersantai dan menikmati suasana kolam ikan. Anda bisa menyewa gazebo dengan harga 30 ribu rupiah saja.

9. Kampung Kuta Ciamis

wisata terbaru di ciamis
foto: https://www.instagram.com/jajananmakan/

Tempat wisata di Ciamis terbaru ini adalah kampung adat yang terletak di Desa Karangpaningal, Kecamatan Tambaksari. Konon kawasan ini terkenal dengan pantangan seribu. Dimana setiap langkah diatur melalui peraturan adat yang sudah ada sejak zaman dahulu.

Masyarakat Ciamis banyak yang percaya bahwa tempat ini adalah Kampung Keramat karena, letaknya yang berada di hutan larangan. Merupakan salah satu peninggalan dari kerajaan Galuh. Letaknya berada di sebuah lembah yang kedalamannya mencapai 75 meter.

Ada adat yang harus dipatuhi oleh warganya. Dimana, mereka tidak mengenal pejabat. Jadi, bila ada warganya yang bergelar sarjana harus bersedia tinggal di ;luar desa. Aturan lain adalah rumah disini tidak punya kamar mandi. Bila ada warga yang ingin buang air dan mandi wajib mencari di luar kampung.

Begitu pula dengan areal pemakaman yang tidak punya. Sehingga, saat ada warga yang meninggal. Akan dikuburkan di luar kampung yang jaraknya kurang lebih 2 kilometer. Warganya juga masih menjunjung tinggi tradisi nyuguh. Sebagai wujud ucapan terima kasih kepada Tuhan.

Puncak tradisi Nyuguh anda bisa melihat beberapa warga yang mengarak makanan khas. Isinya adalah ketupat dan beberapa hasil bumi lainnya. Selanjutnya, mereka akan makan bersama-sama. Tradisi ini merupakan warisan dari leluhur yang akan terus dilaksanakan turun-temurun.

10. Alun-Alun Ciamis

tempat wisata di ciamis jawa barat
foto: https://www.instagram.com/740aerialvideography/

Disinilah tempat berkumpulnya warga kota Ciamis. Tidak ada tiket masuk yang dikenakan untuk anda. Ada banyak fasilitas yang bisa anda nikmati disini. Mulai dari menikmati sajian kuliner, foto-foto, atau hanya bersantai di beberapa tempat duduk yang sudah disediakan.

Di tengah taman, anda bisa menikmati sebuah monumen dan air mancur yang menawan dengan bentuk bunga raflesia arnoldi. Bila malam hari, banyak lampu hias yang menambah kesan mengagumkan dari tempat ini. Fasilitas yang bisa anda nikmati disini adalah hadirnya jogging trek.

Bagi yang lelah seharian menjelajah Ciamis. Anda bisa menikmati berbagai makanan dan minuman yang nikmatnya menggoda selera. Untuk anak-anak sendiri sudah disediakan berbagai macam wahana permainan. Seperti delman yang ditarik domba garut yang terkenal kuat. Kalau malam, juga ada mobil warna-warni yang pastinya seru, Tepat untuk menutup hari di Ciamis.

Datang juga ke –> 17 Tempat Wisata di Garut Terbaru

11. Puncak Bangku Rancah

foto: https://www.instagram.com/rancahpost/

Salah satu tempat wisata di Ciamis yang tidak boleh anda lewatkan. Pemandangannya begitu luar biasa. Banyak spot-spot foto yang sudah tersedia disertai dengan lautan awan yang mengesankan. Lokasinya terletak di Desa Situmandala, Kecamatan Rancah, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.

Bagi anda yang ingin menikmati negeri diatas awan. Datanglah pada pukul 6 pagi. Karena, momen ini akan berakhir pada pukul 8 pagi. Aktivitas lain yang bisa anda nikmati disini adalah minum secangkir kopi bersama dengan teman. Suasananya yang syahdu membuat tempat ini cocok digunakan untuk nongkrong.

Selepas kabut yang menghilang, pemandangan lain yang bisa anda nikmati adalah kawasan perbukitan dengan pepohonan yang menjulang tinggi. Selain minum kopi ada banyak menu makanan dan minuman yang juga disediakan. Hampir semuanya mempunyai kenikmatan yang berbeda.

Untuk rutenya sendiri anda bisa melalui alun-alun Ciamis menuju ke arah Baregbeg. Kemudian, belok menuju ke kawasan ke Sukadana. Selanjutnya, masuk ke Rancah. Anda tidak akan dikenakan tiket masuk hanya biaya parkir saja sebesar 5 ribuan untuk motor dan 10 ribuan untuk mobil.

12. Pantai Karapyak

Pantai Karapyak
foto: https://www.instagram.com/rnldymf_/

Keunggulan dari Tempat wisata di Ciamis ini adalah pasirnya yang putih dan menawan. Membentang sejauh 5 kilometer anda bisa melihat bebatuan karang yang hancur dan cangkang kerang di antara pasir ini. Bahkan, anda pun juga bisa menemukan ikan-ikan kecil yang terkadang terjebak disana.

Anda bisa naik ke atas tebing dan melihat betapa indahnya Pantai Karapyak. Dari tebing ini pula anda bisa melihat keindahan matahari terbenam yang memberikan pesona luar biasa. Untuk harga tiketnya, disesuaikan dengan jenis kendaraan. Untuk motor akan dikenakan Rp10.000,-, Mobil Rp20.000,-.

Di pantai Karapyak ini sudah tersedia warung makan, toilet, dan mushola yang bisa anda manfaatkan. Bila ingin membawa bekal sendiri dari rumah, jangan lupa bawa tikar dan kantong plastik untuk sampahnya. Bagi yang ingin menginap, di sekitar kawasan sudah tersedia banyak penginapan yang bisa dijadikan pilihan.

13. Situs Gunung Susuru

Situs Gunung Susuru
foto: https://www.instagram.com/hayatimayangarum/

Ciamis memang terkenal sebagai pusat kerajaan Galuh yang cukup terkenal di Jawa Barat. Beberapa peninggalannya pun masih terawat dengan baik sampai saat ini. Salah satu buktinya adalah Situs Gunung Susuru. Luasnya kurang lebih 320 meter persegi, diapit oleh dua sungai sekaligus.

Sungai Cileueur dan Cimuntur, atau berada di Dusun Bundar, Desa Kertabumi, Kecamatan Cijeungjing. Disini, anda bisa melihat punden berundak, salah satu peninggalan kerajaan Hindu. Kurang lebih ada 3 buah yang tersebar di seluruh kawasan.

Anda juga bisa menyaksikan sebuah gua yang jumlahnya juga ada 3. Ada Sumur Batu dengan peninggalan seperti manik-manik, senjata batu, keramik, peluru dan masih banyak lagi. Penemuan benda bersejarah ini konon sudah ada sejak zaman neolitikum.

Menurut sejarah yang tercatat Situs ini didirikan oleh Putri Tanduran Ageng. Putri dari Raja Galuh Salawe yang bernama Sanghyang Cipta Tempat wisata di Ciamis ini anda juga bisa menikmati benteng kuno sepanjang 2 kilometer. Tersusun dari bebatuan batu tinggi 1 meter.

Tidak hanya itu saja, ada juga kembang susuru atau tanaman sejenis kaktus yang bisa tumbuh dan dahulu digunakan sebagai pagar tanaman kerajaan Galuh. Sayangnya, kembang susuru saat ini sudah langka dan sulit sekali ditemukan di sekitar kawasan ini.

14. Astana Gede Kawali

foto: https://www.instagram.com/hrl_mikdad/

Tempat wisata di Ciamis ini terletak di Dusun Indrayasa, Kecamatan Kawali. Di tempat ini anda bisa melihat berbagai peninggalan seperti Menhir, Batu Prasasti, dan Makam. Batu Sahyang Bongkok juga menjadi peninggalan paling terkenal di kawasan ini.

Menurut warga sekitar namanya adalah Batu Jubleg. Menurut cerita warga, batu ini sangat keras dan tidak bisa dihancurkan dengan alat apa pun. Bahkan sampai menggunakan alat berat sekali pun. Untuk harga tiket masuknya hanya 5 ribu saja. Selain batu, anda juga bisa menyaksikan Batu prasasti Kawali.

Disini, menceritakan bagaimana perjalanan kerajaan Galuh. Termasuk salah satu situs cagar budaya. Sehingga, anda tidak diizinkan untuk merusak atau mencuri dan mencoret-coret berbagai situs disini. Suasananya cukup tenang dan bersih, terawat dengan baik.

15. Taman Raflesia

foto: https://www.instagram.com/putra_galuh_craft/

Tempat wisata di Ciamis ini menggunakan konsep taman yang nyaman untuk dikunjungi, Hanya saja, saat siang hari tampak panas dan gersang. Beberapa pohon yang sudah ditanam belum tumbuh tinggi. Kawasan ini cukup favorit dijadikan sebagai tempat olahraga.

Sudah tersedia fasilitas Jogging track dan beragam permainan tradisional seperti becak, delman dan banyak lagi permainan anak yang disediakan. Tidak hanya bermain, anda juga bisa menikmati beberapa cita rasa kuliner khas Ciamis. Banyak pedagang kaki lima menggelar lapaknya terutama menjelang sore hingga malam.

Apalagi, kalau musim liburan. Tempat ini, sudah seperti sebuah pasar yang ramai banyak orang.
Waktu terbaik berkunjung ke taman adalah pagi atau sore. Dimana terik matahari tidak terlalu panas. Disini, anda tidak akan dipungut biaya. Hanya untuk parkir saja motor 5 ribu dan mobil 10 ribu rupiah.

16. Wisata Desa Jelat

Wisata Desa Jelat
foto: https://www.instagram.com/feri_ifey27/

Butuh tempat yang berbeda dan jauh dari kota? Tempat wisata di Ciamis ini bisa jadi solusi. Desa Jelat di Kecamatan Baregbeg. Anda bisa menemui penduduk desa yang sangat ramah dan bersahaja. Mata pencaharian mereka adalah petani dan mengurus kolam ikan.

Suasananya menjadi daya tarik tersendiri. Udara yang segar di pagi hari, keramahan tetangga satu sama lain. Tidak ada suara bising kendaraan, yang ada hanya suara hewan. Desanya sendiri sangat tenang dan menyenangkan. Siapa pun bakal betah berlama-lama disini.

Anda juga bisa membantu petani disini di sawah dengan menanam padi. atau panen ikan nila dan gurame, memberi makan ikan, mengambil telur ayam dan mencoba menetaskannya. Penduduk sekitar pun sudah dilatih untuk menerima tamu dari kota.

Untuk tempat menginap, anda bisa menginap di rumah-rumah warga. Dengan kesederhanaan yang ada. Walaupun, melelahkan. Menjadi petani di desa dengan kesederhanaan adalah sesuatu yang sulit dilupakan. Anda bersama keluarga harus coba. Terutama anak-anak, menjadi wisata edukasi yang paling bagus untuk mereka.

Review Sebelumnya –> 15 Tempat Wisata di Pangandaran Terbaru

Tempat wisata di Ciamis ini perlahan sudah dikelola dengan baik. Kebersihan yang dijaga dan akses jalan yang sudah diperbaiki. Menjelajah Kota tertib lalu lintas ini memang tidak bisa hanya sehari saja. Jadi, berikan waktu luangmu setidaknya 3 hari sampai 4 hari untuk menjelajah seluruh kawasan ini.

Previous article14 Tempat Wisata di Cianjur Terbaru
Next article16 Tempat Wisata di Subang Terbaru

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here