Jika saat ini Anda ingin makan dengan suasana Bali, tidak ada salahnya untuk mengunjungi Smarapura Traditional Resto. Restoran yang ada di Jakarta ini selain menyajikan interior bernuansa Bali. Juga menghidangkan berbagai menu Smarapura yang otentik khas Pulau Dewata.

Desain bangunan restoran ini memang terlihat cukup sederhana dengan konsep semi outdoor, tidak memiliki pintu ataupun jendela, mirip dengan pendopo. Dan ketika Anda baru menginjakkan di restoran ini gapura dengan ukiran khas Bali juga akan menyambut.

Tidak lupa ucapan selamat datang dari pelayan restoran yang mengucapkan salam khas Bali ‘Om Swastyastu’. Berikut ini adalah ulasan lengkap mengenai Smarapura Traditional Resto Jakarta.

Harga Menu di Smarapura Traditional Resto

harga menu smarapura
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/100294406371592300701

Beberapa menu khas Bali yang disediakan oleh tempat makan ini cukup beragam. Lalu, makanan apa saja yang akan dihidangkan jika Anda pergi ke restoran ini? Berikut ini adalah harga Smarapura Traditional Resto menu yang perlu Anda ketahui jika ingin berkunjung ke sini.

Terdapat menu Gilimanuk series berupa jajanan khas nusantara yang dibanderol mulai Rp12.000 hingga Rp15.000. Lalu, ada menu Tabanan Rice yang menyajikan berbagai makanan signature Bali dengan nasi dibanderol mulai Rp45.000.

Kemudian menu Denpasar Mix, terdapat aneka macam nasi dengan olahan khas Indonesia yang dibanderol mulai Rp35.000. Ada juga menu Jimbaran seafood yang menyajikan berbagai olahan makanan laut, yang dibanderol mulai Rp55.000.

Menu Kusamba Satay yang berisi sate-satean dibanderol mulai Rp35.000. Dan juga menu Sanur Kids untuk anak-anak yang dibanderol mulai Rp25.000.

Lalu menu Ubud healthy yang berisi berbagai olahan sayuran khas Bali yang dibanderol mulai Rp25.000. Tidak lupa juga paket 2-10 orang yang dibanderol mulai Rp190.000-an saja.

Sedangkan untuk minumannya terdapat tiga pilihan menu yaitu uluwatu, Baturiti, dan Kintamani. Untuk ketiga minuman tersebut, rata-rata dibanderol mulai Rp15.000-an saja.

Apakah Anda ingin mengadakan acara pernikahan, lamaran atau ulang tahun? Restoran ini juga menyediakan beberapa buffet harga menu Smarapura Traditional Resto yang dibanderol mulai dari Rp75.000 hingga Rp125.000/ per orang.

Menu di Smarapura Traditional Resto

menu smarapura
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/113358750553988978157

Smarapura Traditional Resto menu yang disediakan oleh tempat makan ini beberapa otentik dan wajib Anda coba. Tidak hanya itu saja, berbagai paket menu juga disediakan di restoran ini, berikut adalah rinciannya secara lengkap.

Terdapat menu Gilimanuk series berupa jajanan khas nusantara, seperti lumpia Bali, Tahu Pong, Rujak Bali, dan lain-lain. Lalu, ada menu Tabanan Rice yang menyajikan berbagai makanan signature Bali. Seperti Ayam Taliwang, Bebek Garing Smarapura, Ayam Betutu dan masih banyak lagi.

Kemudian menu Denpasar Mix, terdapat aneka macam nasi dengan olahan khas Indonesia. Seperti Nasi Goreng Betutu, Nasi campur Bali, dan lain-lain. Ada juga menu Jimbaran seafood yang menyajikan berbagai olahan makanan laut, seperti ikan bawal, udang, dan ikan salmon.

Menu Kusamba Satay yang berisi sate-satean seperti sate magenep, plecing ayam, dan sate lilit. Ada juga menu Sanur kids, dengan makanannya yaitu nugget, nasi ayam goreng, dan nasi goreng sanur.

Lalu menu Ubud healthy yang berisi berbagai olahan sayuran khas Bali. Seperti plecing kangkung, Lawar Sayur, Tipat Cantok, Serombotan, dan lain-lain.

Sedangkan untuk minumannya terdapat tiga pilihan menu yaitu uluwatu, Baturiti, dan Kintamani. Uluwatu yaitu aneka es nusantara, Baturiti yaitu minuman tradisional, dan Kintamani yaitu beberapa minuman jus dan khas restoran ini.

Lokasi

lokasi smarapura
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/112506235536157874131

Restoran Smarapura Jakarta memang cocok sekali bagi Anda yang suka dengan kuliner-kuliner otentik. Walaupun begitu, bagi Anda yang ingin sekadar jalan-jalan. Atau ingin mendapatkan suasana ethnic yang baru atau tidak biasa restoran ini juga sangat recommended.

Lokasi Smarapura Traditional Resto ini ada di Jalan Tebet Timur Dalam II No.43, Tebet Timur, Jakarta Selatan. Bagi Anda yang ingin ke sini namun belum mengetahui lokasinya secara pasti. Dapat menggunakan bantuan Google Maps dan ikuti saja panduan rutenya.

Jam Buka

jam buka Smarapura
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/111367509024933024535

Pada jam berapakah restoran Smarapura Traditional Resto ini mulai buka? Tentunya Anda tidak perlu risau karena restoran khas Bali ini mulai beroperasional pada pukul pukul 09.00 – 22.00 WIB.

Smarapura Traditional Resto ini buka setiap hari Senin-Minggu tanpa ada tutup pada hari tertentu. Yang perlu Anda ketahui adalah, restoran ini cukup ramai dikunjungi setiap harinya. Terutama mendekati jam makan siang dan juga setiap akhir pekan.

Daya Tarik

daya tarik smarapura
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/107861665891488567706

Pemilik Smarapura Traditional Resto ini, Made Repel Sandji, mendirikan tempat makan khas Bali ini sejak 2010. Dengan nama “Smarapura”, ia berharap jika yang berkunjung ke restorannya akan mendapatkan keindahan dan ketenangan tersendiri.

Berdasarkan Smarapura review dari pengunjung, berikut adalah beberapa alasan mengapa restoran ini wajib Anda masukkan ke dalam daftar wajib dikunjungi.

Banyak Menu Menarik khas Bali

Smarapura Traditional Resto memang menyajikan menu khas Bali otentik. Hal ini karena pemilik restoran ini juga asli Bali sehingga keaslian rasanya terjamin.

Tempatnya Semi Outdoor dengan Nuansa Bali yang Kental

Ketika menginjakkan kaki di pelataran restoran ini Anda sudah disambut dengan gapura. Belum lagi ketika lebih masuk ke dalam suasana Bali-nya begitu kental. Benar-benar cocok bagi yang rindu dengan suasana Bali.

Pelayanannya sangat Ramah

Tidak perlu diragukan, restoran sekelas Smarapura tentunya memiliki pelayanan yang baik, ramah, dan juga totalitas. Hal ini tercermin ketika memasuki restoran ini saja Anda akan disambut dan diberi salam oleh pelayannya.

Review sebelumnya –> Hai Di Lao Jakarta yang mempesona.

Fasilitas

aktivitas yang bisa dilakukan smarapura
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/107861665891488567706

Smarapura Traditional Resto ini selain menawarkan ambience yang sangat khas Bali, juga memiliki fasilitas yang cukup memadai bagi para pengunjungnya. Ketika memasuki area dalam, Anda akan disambut tatanan kursi dan meja, gazebo dan juga lesehan di pendopo.

Karena konsepnya semi terbuka, Anda tidak perlu khawatir jika tidak AC karena sirkulasi udara di tempat ini cukup bagus. Belum lagi ketika Anda memilih berkunjung ke restoran ini saat malam hari.

Lampu-lampu yang bercahaya dengan sedikit temaram, akan menyambut Anda. Tidak lupa dengan lampion bermotif sulur yang terbuat dari bahan rotan semakin menambah nuansa etnik khas Bali.

Pemesanan makanannya juga relatif cepat, dengan server pelayan resto yang sangat ramah. Jadi, food serving, time managing, dan pelayanannya sangat baik sehingga pengunjung tidak perlu menunggu lama.

Terdapat pula fasilitas kolam renang kecil yang cocok bagi Anda yang berkunjung dengan anak-anak karena dapat digunakan untuk berenang.

Kunjungi juga –> Palm Court dengan aneka menu menggoyang lidah.

Aktivitas yang Bisa Dilakukan

fasilitas
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/115874517529683240361

Selain menawarkan menu yang otentik dengan ambience yang mendukung. Di restoran ini Anda juga dapat melakukan beberapa aktivitas berikut saat berkunjung.

Menikmati Menu Khas Bali

Bagi Anda yang ingin menikmati keotentikan beberapa menu khas Bali, restoran ini sangat cocok. Menu-menu di restoran Smarapura Jakarta memang otentik, dan tidak usah ditanyakan lagi mengenai rasanya.

Berenang di Kolam Renang

Di tengah-tengah restoran ini memang terdapat kolam renang yang tidak terlalu besar dan dalam. Oleh karena itu, bagi Anda yang membawa anak-anak ke sini, juga bisa berenang di kolam renangnya juga lho!

Berswafoto di Spot Tertentu

Mengunjungi restoran yang bernuansa seperti di Bali asli tentunya sangat kurang jika tidak Berswafoto. Apalagi jika Anda hobi fotografi dan ingin mendapatkan suasana baru untuk latar foto. Restoran ini memiliki beberapa spot unik yang cocok.

Review sebelumnya –> Botanica Dining Jakarta menyuguhkan sejumlah daya tarik memukau.

Tips Berkunjung

tips berkunjung smarapura
Foto : Gmaps Qraved

Berikut adalah beberapa tips jika Anda ingin berkunjung ke restoran Smarapura ini.
Pilihlah waktu yang tepat untuk mengunjungi restoran.

Jika tidak ingin kehabisan tempat, melakukan reservasi sebelum Anda berkunjung.
Gunakan pakaian yang nyaman dan juga tidak terlalu berlebihan.

Pastikan restoran tersebut membolehkan membawa kamera, jika Anda memang ingin berfoto di tempat.

Smarapura Traditional Resto ini bisa Anda jadikan rujukan tempat mengisi perut yang lagi keroncongan. Anda bisa menikmati hidangan khas Bali sambil menikmati nuansa di sekitar.

Previous articleYuk, Intip 20 Wisata Kuliner Jakarta dan Sekitarnya
Next article15 Cafe di Bogor Terbaru 2022

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here