Cafe di Margonda dapat menjadi salah satu destinasi penghilang penat dan dapat Anda jadikan sebagai tempat nongkrong. Tempat Nongkrong dengan menu yang enak dan suasana tempat yang instagramable akan membuat pengunjung tertarik untuk berbondong-bondong mengunjungi.

Kafe instagramable di Margonda tidak hanya akan dikunjungi oleh para pecinta kopi. Tetapi juga dimanfaatkan oleh kalangan anak muda pecinta fotografi. Selain nongkrong, Anda juga dapat melakukan berbagai aktivitas lain seperti menikmati menunya, mengerjakan tugas, meeting dan lainnya.

Agar Anda lebih mengetahui informasi mendalam mengenai beberapa cafe di Margonda, Anda dapat menyimak rekomendasi cafe di Margonda Depok berikut:

1. Coffe Right

coffree right
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/103807784077458522825

Cafe di Margonda hits dan rekomended pertama yang wajib Anda datangi adalah Coffe Right. Coffe Right dapat menjadi tujuan ngopi sore sembari berbicara dengan teman-teman serta menikmati udara segar rumah kaca.

Cafe ini mengusung konsep white glass house. Dengan konsep tersebut, membuat para pengunjung leluasa memandang segala arah melalui rumah-rumah kaca yang ada.
Coffe Right menawarkan sensasi nongkrong dengan bangunan berlantai 2 yang memiliki desain estetik.

Ruang cafe ini juga dihias dengan berbagai macam tanaman serta bunga. Bunganya dihadirkan dengan karakter kering kecoklatan senada dengan tone kayu pada kusen dan lapisan jok pada kursi.

Di sini juga terdapat banyak spot foto cantik dan instagramable yang dapat Anda manfaatkan. Untuk berfoto serta membuat konten untuk akun sosmed Anda.

Sebagai informasi, Coffe Right tepat berada di Jalan Alternatif Cibubur Kavling DDN Nomor 12A, Cimanggis, Kota Depok, Jawa Barat. Anda dapat mengunjungi cafe ini setiap hari mulai pukul 07.00 WIB hingga 21.00 WIB.

Menu minuman yang menjadi favorit di cafe ini dan wajib Anda coba yaitu Kopi Jadoel. Minuman Kopi Jadoel menjadi salah satu favorit karena rasanya yang sudah terjamin enak.

Sajian menu yang dihadirkan cafe ini tentu tidak hanya kopi saja. Di Coffe Right, Anda juga dapat menikmati mojito atau teh dengan beragam varian.

Bagi Anda yang ingin sekalian makan siang, cafe ini memiliki menu lezat. Seperti beef bulgogi ydah gyutan rice bowl with spicy beef yang wajib Anda coba. Harga menu di cafe ini pun cukup terjangkau, mulai dari Rp18.000 saja lho.

Untuk akun instagram yang dapat Anda kunjungi untuk melihat indahnya cafe ini yaitu @coffe.right.

2. Bin House

bin house
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/107601747448560958687

Bin House tergolong sebagai salah satu cafe baru di kawasan Margonda. Cafe yang sedang hits di Margonda ini wajib untuk masuk dalam list tongkrongan Anda.

Lokasi dari Bin House juga tidak sulit untuk dijangkau. Anda dapat menemukan cafe ini persis di samping Warung Upnormal Margonda. Yang berada di Jalan Margonda Raya, Nomor 35 , Kelurahan Pondok Cina, Kecamatan Beji, Kota Depok, Jawa Barat.

Caf Bin House mengusung konsep industrial yang identik dengan perpaduan warna putih dan unsur kayu yang membuat tampilannya unik. Cafe ini sangat cocok untuk tempat nongkrong bersama teman-teman atau berduaan dengan pasangan.

Pada area indoor diusung konsep glass house dan area outdoor nya dibuat cukup luas. Sebagai salah satu cafe instagramable, Anda dapat melakukan berbagai foto OOTD dan lainnya untuk menambah feed akun Anda.

Variasi makanan yang ditawarkan Bin House juga cukup lengkap, mulai dari menu makanan berat, minuman hingga camilan.

Menu minuman yang menjadi andalan dan banyak disukai oleh pengunjung ada red velvet dan cafe latte. Untuk makanannya ada chicken teriyaki rice dan spaghetti aglio olio yang disajikan cantik.

Menu-menu lain yang tidak kalah menggiurkan mulai dari chicken pop, chicken wings, sate taichan. Hingga beef matah rice bowl, spaghetti dan kudapan roti bakar.

Cafe ini buka setiap harinya mulai pukul 10.00 WIB hingga 22.00 WIB. Asyiknya lagi, saat hari Jumat hingga Minggu malam, Anda dapat menikmati hiburan live music yang membuat suasana lebih santai lagi.

Sama seperti kebanyakan cafe kekinian, Bin House juga memiliki akun instagram yang dapat Anda jelajahi dengan username @binhouse_.

3. Kopi Nako

kopi nako
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/104538644564927845256

Rekomendasi cafe yang menyajikan kopi nikmat selanjutnya adalah Kopi Nako. Cafe dengan suasana instagramable ini berlokasi di Jalan Margonda Raya Nomor 38, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok, Jawa Barat.

Cafe ini memiliki tampilan dengan mengusung tema industrial minimalis. Dimana, area Kopi Nako didominasi oleh material kaya yang eye catching dan unik. Tidak hanya itu, area outdoor cafe ini juga memiliki suasana yang cozy sehingga membuat pengunjung betah berlama-lama di sini.

Saat Anda berkunjung di sini, pastikan untuk mencoba berbagai varian menu es kopinya. Sebagai informasi, salah satu menu andalan dan favorit yang ditawarkan Kopi Nako. Adalah es kopi susu pandan serta es kopi duren.

Dengan bujet mulai dari Rp19.000 saja Anda sudah dapat menikmati menu yang disediakan Kopi Nako. Untuk jam buka cafe ini mulai pukul 08.00 WIB hingga 20.00 WIB.

Kopi Nako menghadirkan akun instagram yang dapat dikunjungi semua orang dengan nama akun @kopinakodepok. Hingga saat ini followers instagram ini sudah mencapai lebih dari 14,6 ribu pengikut.

4. Seikou Coffee

Seikou Coffee
Foto : https://www.instagram.com/seikoucoffee/

Seikou Coffe juga recommended untuk Anda kunjungi sebagai tempat nongkrong.
Memang dari depan, mungkin Anda akan berpikir bahwa cafe ini biasa saja. Namun, apabila Anda masuk ke dalamnya, Anda akan melihat luas dan desain cafe yang keren.

Salah satu coffee shop di Margonda Depok ini juga memiliki area backyard yang luas. Dengan konsep outdoor serta semi outdoor yang menakjubkan.

Seikou Coffe ini beratapkan barisan lampu bohlam dengan bentuk asimetris, pohon-pohon hias dan miniatur air terjun. Adanya tampilan tersebutlah yang membuat area ini terlihat artistik.

Cafe dengan area yang luas ini memiliki banyak pilihan tempat duduk. Para pengunjung dapat duduk di pinggir kolam, di pinggir tembok, dekat pohon, atau di dalam teras dengan nuansa menarik.

Lokasi coffe shop ini berada sangat dekat dari kawasan perumahan. Tepatnya berada di Jalan Masjid Attawabin Nomor 22, Depan Perumahan Griya Cilangkap, Tapos, Kota Depok, Jawa Barat.

Menu-menu yang dihadirkan Seikou Coffe ini juga beragam dan dikenal worth it dengan harga yang terjangkau. Dijamin bagi Anda yang mengunjungi tempat ini tidak akan menyesal.

Dengan bermodalkan bujet mulai dari Rp50.000 per orang, Anda sudah dapat melakukan foto serta menikmati menu cafe ini. Bagi Anda yang belum memiliki kesempatan untuk datang langsung, Anda dapat melakukan pemesanan secara online.

Cafe ini juga dapat Anda kunjungi setiap hari. Dengan jam buka mulai pukul 14.00 WIB hingga 22.00 WIB untuk hari Senin sampai Kamis. Sedangkan untuk hari Jumat sampai Minggu pukul 15.00 WIB hingga 23.00 WIB.

Cafe ini juga menyediakan live music untuk hari Selasa, Jumat, Sabtu dan Minggu. Untuk dapat mengetahui informasi lebih lanjut seputar cafe ini, Anda dapat menjelajahi akun instagramnya di @seikoucoffee.

5. Artivator Coffe

Artivator Coffe
Foto : https://www.instagram.com/artivatorcafe/?hl=id

Artivator Coffe menjadi salah satu cafe yang memiliki desain dan tampilan yang menawan. Cafe ini memiliki area yang luas serta mengusung konsep dekorasi yang unik.

Di dalam cafe ini seperti gallery yang disuguhi sejumlah space yang artsy. Para pengunjung instagrammer wajib datang ke cafe ini.

Para pengunjung dapat melakukan pengambilan foto untuk menghiasi feed ataupun story sosial medianya. Sebenarnya tidak hanya untuk anak muda saja, pengunjung yang ingin menghabiskan quality time bersama keluarga juga sangat bisa.

Tempat ini dijamin spacious dan sangat asri, seperti Anda sedang di Bogor atau di Bandung. Dengan area outdoor yang luas, para pengunjung dapat bebas memarkirkan kendaraannya baik roda dua maupun roda empat.

6. Jacob Koffie Huis

Jacob Koffie Huis
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/111965778318453705761

Rekomendasi tempat ngopi di Margonda selanjutnya adalah Jacob Koffie Huis. Cafe ini memiliki tampilan seperti menikmati secangkir kopi dengan suasana rumah bukan pekarangan.

Jacob Koffie Huis memang didesain terbuka untuk menghilangkan sekat ruang. Dengan keotentikannya, cafe ini dihadirkan lengkap dengan fisik bangunan rumah asli.

Arsitekturnya dibuat persis seperti rumah-rumah Belanda tempo dulu yang besar, tidak bertingkat, memiliki taman serta ruangan yang simetris.

Saat Anda membuka pintu cafe ini, Anda akan melihat tampilan ruang tengah dengan ukuran tidak begitu besar. Ruangan tersebut diisi dengan kursi-kursi dan meja serta tampak seperti ruang tamu.

Nah, saat Anda masuk lebih jauh lagi, terdapat tiga ruang sekat pertama sofa panjang. Lengkap dengan meja dan kursi di depannya. Di ujungnya, terdapat tempat barista serta pilihan sajian menu makanan dan minuman yang ditawarkan.

Ada satu ruang lagi, tepat berada di sisi kanan ruang sofa panjang. Tampilan ruangan tersebut seperti bekas kamar yang dialihfungsikan dengan diisi kursi dan meja.

Tidak ketinggalan di dalamnya juga ada interior pelengkap seperti lemari kecil dan piringan hitam.

Bagi pengunjung yang ingin menghirup udara segar juga bisa. Di samping pintu masuk disediakan taman dengan pemandangan hijaunya rumput serta pepohonan.

Secara garis besar, desain dari cafe ini cukup kekinian dan instagramable. Jacob Koffie Huis tepat berada di Jalan Kemuning Nomor 1, Kelurahan Depok, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok, Jawa Barat.

Harga menu dari Jacob Koffie Huis ini pun beragam. Dengan bujet mulai dari Rp50.000, Anda sudah dapat menikmati menu yang tersedia.

Salah satu menu yang wajib Anda coba adalah cappuccino, karena banyak sekali yang sudah merekomendasikan minuman tersebut. Untuk makanannya, Anda dapat mencoba pasta.

Cafe ini dapat Anda kunjungi setiap hari. Untuk jam bukanya mulai dari pukul 08.00 WIB hingga 22.00 WIB.

Anda dapat mengunjungi instagram untuk melihat-lihat tampilan serta menu cafe ini dengan akun @jacob.koffie.

7. Yellow Truck Coffee

yellow coffee truck
Foto : pergikuliner.com

Dilihat dari namanya saja, cafe ini cukup unik bukan? Yellow Truck Coffee memiliki tampilan warna kuning menonjol yang dipadukan dengan warna hitam dan coklat kayu.

Lokasi cafe ini cukup strategis di kalangan para mahasiswa UI. Dengan tempat yang luas serta tidak terlalu berisik, membuat tempat ini cocok untuk nugas.

Di cafe ini juga terdapat smoking area di bagian belakang. Namun biasanya, para pengunjung yang merokok ada di bagian depan teras.

Yellow Truck Coffee memiliki tempat yang nyaman karena telah dilengkapi dengan fasilitas AC serta akses free WiFi yang cukup kencang.

Cafe ini tepat berada di Jalan Margonda Raya Nomor 505C, Kelurahan Pondok Cina, Kecamatan Beji, Kota Depok, Jawa Barat.

Untuk jam bukanya memang setiap hari dimana Senin-Kamis buka mulai 10.00-23.00 WIB. Sedangkan Jumat-Minggu mulai pukul 10.00-00.00 WIB.

Menu makanan yang tersedia mulai dari aneka nasi goreng, pasta dan rice bowl. Sedangkan minumannya terdapat aneka kopi, blended, kopi hitam, kopi latte, milk shake dan ice cream.

Dengan bujet Rp17.000, Anda sudah dapat menikmati menunya. Tidak ketinggalan, akun instagram dari cafe ini memiliki username @yellowtruckcoffee.

8. Upnormal Margonda

upnormal margonda
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/104509772197827695400

Warunk Upnormal juga merupakan salah satu tempat makan hits dan kekinian di Margonda, Depok. Pada setiap sudutnya menampilkan spot instagramable dimana para pengunjung bebas melakukan foto asalkan tidak mengganggu pengunjung lain.

Menu makanan tradisional dengan konsep modern dihadirkan oleh cafe ini. Tentu dengan menu yang beragam serta harga yang terjangkau.

Menu makanan yang dapat Anda nikmati seperti indomie, nasi bakso, nasi goreng, roti bakar dan pisang bakar. Untuk menu minuman tersedia pilihan aneka kopi, teh, susu, frappe, jus serta disnature dish upnormal.

Menu makanan tersebut dibanderol mulai Rp8.000-Rp35.000, sedangkan minuman mulai Rp6.000-Rp25.000. Warunk Upnormal berada di Jalan Margonda Raya Nomor 458, Kelurahan Pondok Cina, Kecamatan Beji, Kota Depok, Jawa Barat. Warunk Upnormal dapat Anda kunjungi setiap hari.

Untuk hari Sabtu hingga Kamis, Anda dapat mengunjungi pada jam 11.00 WIB hingga 23.00 WIB. Sedangkan khusus untuk hari Jumat, Warunk Upnormal buka mulai pukul 13.00 WIB hingga 23.00 WIB.

Meskipun namanya cukup unik dengan menggabungkan kata berbahasa Indonesia dan Inggris, cafe ini telah memiliki banyak peminat. Terlihat dari akun instagramnya @warunkupnormal yang sudah terverifikasi centang biru dengan pengikut 433 ribu.

9. Walking Drums

Walking Drums
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/109873485072899992470

Walking Drums juga dapat Anda jadikan sebagai tempat nongkrong selanjutnya. Cafe ini sangat menarik untuk dikunjungi karena mampu memberikan kesan cosy kepada para pengunjungnya.

Walking Drums beralamat di Jalan Margonda Raya, Nomor 426, Kelurahan Beji, Kota Depok, Jawa Barat.

Walking Drums memiliki beragam spot foto yang memanjakan mata. Area cafe ini terdiri dari indoor, outdoor, depan coffee bar, di bawah tangga, lantai bawah hingga lantai atas.

Anda dapat memilih area cafe yang Anda inginkan untuk bercengkrama bersama teman-teman. Apabila Anda berkesempatan ingin mengunjungi Walking Drums, Anda dapat menikmati berbagai menu yang ditawarkan.

Salah satu varian menu yang menjadi favorit dari cafe ini adalah cappuccino.
Porsi menu yang diberikan pun dapat dikatakan lebih banyak dari cafe lainnya. Menu makanan yang tersedia diantaranya seperti chicken salted egg, ayam bumbu rujak dan croissant almond yang enak.

Mulai bujet Rp50.000 sampai Rp100.000 sudah dapat Anda gunakan untuk menikmati menu Walking Drums. Setiap hari cafe ini buka dengan jam operasional mulai pukul 07.00 WIB hingga 23.00 WIB.

Walking Drums melayani reservasi dan delivery. Cafe ini juga memiliki akun instagram yang dapat Anda jelajahi dengan username @walkingdrums.depok.

10. Dadi’s Coffe Garden

Dadi's Coffe Garden
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/109714162883819383795

Dadi’s Coffe Garden juga masuk dalam kategori cafe di Margonda yang bagus. Seperti namanya, cafe ini mengusung konsep taman dengan banyak space instagramable yang cocok untuk tempat nongkrong bersama teman-teman Anda. Desainnya juga dibuat industrial minimalis sehingga pas untuk Anda yang hobi berfoto OOTD.

Untuk area makannya, Anda dapat memilih area indoor yang dibuat sekat dengan kata-kata. Selain itu, Anda juga dapat memilih area outdoor dengan nuansa taman yang lengkap dengan sangkar burung besar.

Anda dapat menikmati berbagai menu yang tersedia mulai dari harga Rp25.000. Croffle di Dadi’s Coffe Gorden menjadi salah satu menu yang wajib Anda cicipi.

Nah, untuk menemani menikmati croffle, terdapat beragam frappe yang dapat Anda pilih. Frappe yang tersedia mulai dari Signature Latte Frappe hingga Cookie Frappe yang dijamin juara.

Bagi Anda yang ingin datang ke cafe ini, Dadi’s Coffe Garden mudah dijangkau. Berlokasi di Jalan Siliwangi Nomor 7, Pancoran Mas, Kota Depok, Jawa Barat. Jam buka cafe ini mulai dari 09.00 WIB hingga 22.00 WIB (weekdays) dan 08.00 WIB hingga 22.00 WIB (weekend).

Akun instagram yang dapat Anda kunjungi terlebih dahulu untuk mengetahui berbagai hal tentang cafe ini adalah @dadiscoffe.

11. Kode.In Coffe and Eatery

Kode.In Coffe and Eatery
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/100456206311919807512

tempat makan di Margonda Depok yang juga dapat dijadikan sebagai tempat nongkrong adalah Kode.In Coffe and Eatery. Cafe ini memiliki vibes ala-ala Bali yang cocok dijadikan sebagai tempat kumpul bersama teman-teman atau quality time bersama keluarga.

Selain menjadi salah satu destinasi cafe di Margonda outdoor, cafe ini juga memiliki area indoor.

Kode.In Coffe and Eatery dihadirkan tiga area. Area pertama dan kedua hadir dengan area indoor berlantai batik serta rumput sintetis. Sedangkan di area tiga ada outdoor rindang yang dipayungi pohon besar.

Cafe ini cukup populer di Margonda karena pada setiap sisi cafe memiliki tampilan yang instagramable. Semua areanya sama-sama estetik dan cocok untuk berfoto.

Menariknya, cafe ini memiliki beragam pilihan kopi yang dapat Anda sesuaikan dengan keinginan. Anda dapat pilih kopi mulai dari strong atau light, semua tersedia dan memiliki rasa yang enak.

Harga yang dibanderol cafe agar penonton dapat menikmati menu makanannya juga dikatakan masih cukup terjangkau. Mulai bujet Rp20.000, Anda sudah dapat menikmati menunya.

Kode.In Coffe and Eatery berada di Jalan Gema Insani, Bakti Jaya, Kecamatan Sukmajaya, Depok, Jawa Barat. Dan tidak jauh dari Jalan Raya Margonda. Untuk jam bukanya, Anda dapat datang setiap hari mulai pukul 11.00 WIB hingga 21.00 WIB.

Cafe ini juga memiliki akun instagram yang dapat dikunjungi oleh semua orang. Anda dapat melihat betapa indah dan instagramable-nya cafe ini melalui akun @kodeincoffe.id.

12. Coffee Toffee Margonda

coffee toffee margonda
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/113605855041276466170

Coffee Toffee tidak hanya dapat dijadikan sebagai tempat nongkrong saja. Tempat ini juga nyaman dijadikan untuk belajar dan mengerjakan tugas.

Coffee Toffee menjadi salah satu tempat makan yang lagi hits dan banyak di didatangi oleh anak muda. Sembari belajar, Anda dapat mencicipi aneka olahan kopi dari karya barista.

Menu kopi dari Coffee Toffee pun cukup beragam sama seperti coffe shop lainnya. Tempat yang luas dengan tampilan yang menarik membuat cafe ini semakin cozy.

Dengan fasilitas WiFi gratis yang dihadirkan akan membuat suasana belajar dan nugas Anda semakin semangat.

Coffe Toffe Margonda berada di Jalan Margonda Raya Nomor 291, Kelurahan Kemiri Muka, Kecamatan Beji, Kota Depok, Jawa Barat.

Yang lebih menarik, cafe ini buka setiap hari dengan jam buka yang lebih panjang dibandingkan dengan kebanyakan cafe pada umumnya. Jam buka Coffee Toffee mulai pukul 10.00 WIB hingga 02.00 WIB.

Nah, dengan jam buka yang semakin panjang, para pengunjung tidak perlu khawatir untuk cepat-cepat menuntaskan tongkrongan ataupun pekerjaan.

Tidak hanya makanan tradisional, cafe ini juga menyajikan menu makanan western seperti burger, pasta, cake, pancake dan sandwich. Untuk aneka minuman kopi tersedia manual brew, frappe, espresso, coklat, teh dan smoothies.

Anda tidak perlu khawatir soal harga, dengan bujet mulai Rp15.000, Anda sudah dapat menikmati menu yang tersedia. Bagi Anda yang masih ingin tahu informasi lain seputar cafe ini, Anda dapat menjelajahi instagramnya di @coffeetoffeeidn.

13. Kopi Bar Margonda

kopi bar margonda
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/109084466021774323810

Kopi Bar dihadirkan untuk menjadi salah satu tempat ngopi terbaik di Margonda. Sama seperti kebanyakan cafe pada umumnya, Kopi Bar juga mengusung konsep industrial minimalis.

Tempat nongkrong ini sangat nyaman dengan 2 lantai. Lantai 1 dihadirkan ber-AC, sedangkan bagi para perokok disediakan lantai 2 untuk smoking room.

Cafe ini juga menyediakan WiFi gratis yang dapat diakses oleh para pengunjung. Nah untuk menghadirkan kesan santai, tidak lupa juga terdapat berbagai musik yang mengalun.

Cafe ini menyediakan banyak olahan kopi classic, ice bled, manual brew hingga kopi latte. Menu olahan tersebut dihadirkan secara cantik dengan cake manis.

Coffe shop ini tidak hanya sekedar coffe shop biasa. Di dalamnya juga menawarkan menu makanan berat seperti nasi bakar yang menjadi salah satu menu favorit di Kopi Bar.

Menu western juga dihadirkan seperti nachos dan pizza. Untuk harga yang dibanderol pun cukup terjangkau, makanan mulai Rp10.000-Rp54.000 sedangkan minuman Rp22.000-Rp30.000.

Kopi Bar beralamat di Jalan Margonda Raya Nomor 417E, Kelurahan Pondok Cina, Kecamatan Beji, Kota Depok, Jawa Barat. Pada hari Senin-Kamis jam buka mulai pukul 10.00-00.00 WIB, sedangkan hari Jumat-Minggu mulai pukul 10.00-02.00 WIB.

14. Tamelo Atap Cafe

tamelo atap cofee
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/105824557826808925180

Tamelo Atap Cafe dapat masuk kategori cafe outdoor di Margonda yang dapat Anda coba untuk kunjungi. Dari cafe ini, Anda langsung dapat melihat pemandangan menakjubkan kota Depok dari ketinggian.

Tamelo Atap Cafe tepat berada di lantai 25, Jalan Margonda Raya Nomor 525A, Kelurahan Pondok Cina, Kota Depok, Jawa Barat. Nah, bagi Anda yang ingin melihat indahnya pemandangan matahari terbenam, rasanya cafe ini wajib untuk Anda kunjungi.

Area outdoor cafe ini cocok untuk bersantai sembari menghirup udara segar dan melihat berbagai pemandangan luar.

Selain menghadirkan area outdoor, Tamelo Atap Cafe juga memiliki area indoor. Di bagian indoor cafe, Anda akan menemukan beberapa sudut yang tentu sangat estetik untuk berfoto.

Tamelo Atap Cafe menjadi salah satu cafe murah di Margonda. Karena menu yang beragam dapat Anda cicipi dengan harga mulai dari Rp20.000. Berbagai jenis makanan, minuman serta camilan dapat Anda pilih secara bebas.

Hidangan yang tersedia di Tamelo Atap Cafe mulai dari minuman, makanan berat dan camilan. Tidak hanya kopi, ada juga minuman dengan bahan dasar susu bagi Anda yang kurang menyukai pahitnya kopi.

Anda tertarik untuk mengunjunginya? Jangan lupa Tamelo Atap Cafe buka setiap hari mulai pukul 13.00 WIB hingga 21.00 WIB untuk weekdays. Sedangkan jam buka untuk weekend mulai dari pukul 10.00 WIB hingga 21.00 WIB.

Bagi Anda yang masih penasaran dan ingin melihat suasana serta tampilan cafe ini, Anda dapat mengunjungi akun instagramnya di @tamelo_atapcafe.

15. What’s Up Cafe

whats up cafe
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/117166997197631528524

Cafe yang juga dapat Anda jadikan sebagai tempat nongkrong adalah What’s Up Cafe. Di cafe ini tidak ada pembagian smoking room sehingga tidak direkomendasikan untuk membawa anak-anak.

Cafe ini berlokasi di Jalan Margonda Raya Nomor 463, Kelurahan Pondok Cina, Kecamatan Beji, Kota Depok, Jawa Barat.

What’s Up Cafe memiliki tempat parkirnya luas sehingga pengunjung yang membawa mobil tidak perlu khawatir tidak mendapat tempat parkir. Tampilan cafe ini dapat dikatakan instagramable karena banyak spot foto menarik pada background dindingnya.

Menu yang ditawarkan What’s Up Cafe cukup bervariasi dan kekinian. Untuk porsinya pun lumayan banyak serta rasanya khas dan enak.

Beberapa menu western yang dibuat kekinian antara lain rice bowl, burger, sate taichan, aneka olahan mie dan dessert. Untuk menu minumannya terdapat aneka soda, frappe, float is, yoghurt, aneka kopi dan teh.

Berbagai menu tersebut ditawarkan dengan harga mulai dari Rp10.000 sampai 28.000. Tentu sangat terjangkau dikunjungi, apalagi untuk para anak muda kuliahan.

Meskipun cafe ini tidak termasuk cafe di Margonda yang buka 24 jam, tetapi pengunjung akan dilayani hingga larut malam. Jam buka What’s Up Cafe buka setiap hari mulai pukul 11.00 WIB hingga 00.00 WIB.

Informasi-informasi menarik lainnya seputar What’s Up Cafe ini dapat Anda lihat di akun instagramnya @whatsup_davedepok.

16. Emily Coffee Society

Emily Coffee Society
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/116197752189323072598

Emily Coffe Society dapat Anda jadikan sebagai salah satu destinasi tempat hangout di Margonda. Penyuka segala sesuai berbau vintage jangan sampai melewatkan cafe ini.

Di cafe ini terdapat pemutar hitam yang tidak hanya menjadi properti dekorasi. Pemutar piringan hitam tersebut juga akan selalu digunakan untuk memutar lagu-lagu favorit.

Namun sangat disayangkan, untuk menikmati suasana vintage di cafe ini tidak dapat dilakukan berlama-lama. Satu pengunjung hanya diperbolehkan menghabiskan waktu selama dua jam di Emily Coffe Society.

Dengan waktu yang terbatas tersebut, Anda harus memanfaatkannya semaksimal mungkin. Cafe ini berlokasi di Jalan Jambu Nomor 2, Kelurahan Depok, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok, Jawa Barat.

Anda dapat nongkrong sembari menikmati menu-menu yang dihadirkan.
Anda dapat mencicipi beragam minuman kopi. Nah, bagi pengunjung yang tidak menyukai kopi, Anda dapat mencoba coconut latte, matcha, coklat ataupun charcoal.

Anda dapat menikmati menu di cafe ini dengan bujet mulai dari Rp30.000. Untuk jam bukannya setiap hari mulai pukul 14.00 WIB hingga 21.00 WIB.

Bagi Anda yang masih penasaran dengan cafe ini, Anda juga dapat mengunjungi akun instagramnya di @emilylisteningspace.

17. Kopi Kotak

kopi kotak
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/114146713726140870730

Salah satu cafe di Margonda yang instagramable dan perlu coba Anda kunjungi adalah Kopi Kotak. Anda dapat mengunjungi Kopi Kotak dengan lokasinya yang tepat berada di M District. Jalan Margonda Raya Nomor 488, Kecamatan Beji, Kota Depok, Jawa Barat.

Sebagai salah satu cafe instagramable, cafe ini mengusung konsep rooftop outdoor yang luas. Penataan Kopi Kotak sangat rapi dengan arsitektur serba putih sehingga cukup memanjakan mata para pengunjung.

Cafe ini juga mengusung konsep outdoor sehingga akan semakin terasa seru. Karena Anda dapat menikmati senja yang menyapa hingga malam hari. Sembari menikmati indahnya matahari terbenam, Anda dapat memesan kopi serta camilan lain sesuai selera.

Beberapa menu pilihan yang dapat Anda cicipi di Kopi Kotak mulai dari cireng bumbu rujak, nachos crispy. Sampai aneka roti bakar serta olahan indomie.

Nah, demikianlah informasi yang dapat dibagikan kepada Anda seputar cafe-cafe di Margonda. Anda dapat menjadikan cafe-cafe tersebut sebagai tempat nongkrong di Margonda. Tempat yang nyaman dengan tampilan instagramable pasti akan memanjakan mata Anda.

Yuk, segera kunjungi cafe yang menurut Anda sudah sesuai dengan selera. Anda dapat bebas memilih destinasi cafe di Margonda yang murah ataupun yang berkelas sekalipun.

Previous article11 Cafe di Sentul yang Populer
Next articleONNI House Jakarta

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here