Farmhouse Lembang merupakan salah satu dari banyaknya destinasi wisata hits Bandung yang selalu di padati wisatawan saat musim liburan tiba. Tempat dengan dekorasi Eropa ini akan membawa anda seolah-seolah sedang berada di negara benua biru.

Berbagai macam dekorasi serta gaya arsitek bangunan disana sangat menggambarkan nuansa eropa yang sangat instagramable. Bisa di bilang Farmhouse Susu Lembang merupakan tempat wisata berfoto untuk anda pemburu spot-spot yang instagenic.

Selain berfoto pengunjung juga berinteraksi dengan hewan-hewan lucu, seperti kelinci dan domba yang menggemaskan. Maka dari itu jangan sampai anda melewatkan Farmhouse Lembang Bandung dengan spot kekiniannya yang akan membuat momen liburan menjadi menyenangkan.

Harga Tiket Masuk Farmhouse Lembang

harga tiket masuk farmhouse lembang
Foto : https://www.google.com/maps/place/Farm+House+Susu+Lembang/

Lembang sendiri merupakan sebuah daerah dataran tinggi di Bandung yang memiliki begitu banyak destinasi wisata rekomended. Mulai dari wisata berbasis alam hingga yang buatan memang selalu mengundang decak kagum para pelancong yang datang dari berbagai daerah.

Jadi tak salah jika anda memilih kota kembang Bandung sebagai tujuan untuk menghabiskan hari libur bersama keluarga tercinta. Dengan explore berbagai wisata hitsnya tentu tak boleh sampai di lewatkan.

Termasuk dengan Farmhouse Bandung yang menjadi salah satu wisata di lembang dengan suguhan spot dan aktivitas menarik anti mainstream. Banyak keseruan disini yang bisa anda coba tentu dengan biaya yang sangatlah ramah di kantong.

Harga tiket masuk famrhouse lembang yakni sebesar Rp. 25.000 per orang. Setelah membeli tiket masuk anda akan mendapatkan welcome drink berupa susu segar murni yang bikin nagih.

Perlu juga untuk menyiapkan uang tambahan guna retribusi parkir kendaraan, sebesar Rp. 10.000 untuk kendaraan roda empat dan Rp. 5.000 untuk sepeda motor.

Fyi, alangkah baiknya untuk memakirkan kendaraan anda di dalam area parkir wisata farmhouse saja. Sebab jika parkir di luar area wisata maka jangan heran bila biaya yang di minta tukang parkir setempat begitu tinggi.

Perlu di ingat juga mengenai tiket masuk dan biaya-biaya lain pada wisata Farmhouse Lembang ini bisa mengalami perubahan. Hal tersebut tentu saja mengacu pada aturan yang dikeluarkan oleh pengelola tempat wisata setempat.

Jam Buka

jam buka farmhouse lembang
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/104970760588818203009

Anda bisa bermain, jalan-jalan sekaligus berswafoto di Farmhouse Lembang sesuai dengan jam operasional wisata yang berlaku. Perlu bagi anda mengetahui kapan buka dan juga tutupnya wisata ini.

Wisata edukasi Farmhouse Bandung bisa dikunjungi kapan saja, karena selalu tersedia setiap harinya. Buka dari hari senin hingga minggu dan pada pukul 09.00 – 18.00 wib di setiap harinya.

Kami sarankan agar anda datang sejak pagi, atau paling tidak jangan mepet waktu tutup. Hal tersebut bertujuan agar anda mencoba beragam keseruan yang dihadirkan oleh Farmhouse Lembang Bandung.

Selain jam kunjungan, satu hal lagi yang musti anda perhatikan adalah kondisi cuaca dihari anda akan berwisata. Karena Farmhouse didiominasi oleh wilayah outdoor, jadi akan lebih menarik apabila anda datang kesini pada saat hari benar-benar cerah.

Jika hari dimana anda akan berwisata ke Farmhouse ternyata kurang mendukung, tak ada salahnya untuk menunda dulu. Sebab jika cuaca tak bersahabat, view panorama di farmhouse tak seindah bila cerah.

Rute Lokasi dan Alamat

rute lokasi dan alamat farmhouse lembang
Foto : https://www.google.com/maps/place/Farm+House+Susu+Lembang/

Lokasi Farmhouse Bandung sangatlah mudah untuk di temukan karena begitu strategis. Letaknya berada tepat di pinggir jalan utama lembang.

Alamat Farmhouse Lembang berada di Jl. Raya Lembang No.108, Gudangkahuripan, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Provinsi Jawa Barat.

Bila akan berkunjung dari arah alun-alun kota Bandung, bisa di tempuh dengan perjalanan 30 menit dengan jarak mencapai 12 km. Berada di sebelah kanan jalan jika anda berangkat dari pusat kota Bandung.

Sudah di dukung akses jalan yang sangatlah baik untuk di lalui berbagai kendaraan wisatawan yang melintas. Sehingga memungkinkan para wisatawan tidak akan menemui kesulitan berarti saat akan menuju wisata di Bandung ini.

Agar lebih mudah menemukan letak persis Farmhouse Lembang, silahkan anda mengakses maps di bawah ini.

Datang juga ke –> Puncak Bintang Bandung yang memiliki pemandangan sunset menakjubkan.

Fasilitas

 

fasilitas farmhouse lembang
Foto : https://www.google.com/maps/place/Farm+House+Susu+Lembang/

Tempat wisata keluarga di Bandung satu ini di kelola dengan sangat baik agar terus menarik wisatawan untuk berkunjung. Di lengkapi dengan berbagai fasilitas serta sarana prasarana yang akan membuat pengunjung betah berlama-lama disini.

Fasilitas Farmhouse Lembang di antaranya adalah :

  • Area parkir memadai
  • Pusat informasi wisata Farmhouse
  • Kamar mandi / toilet umum
  • Mushola
  • Kursi / bangku untuk duduk santai
  • Tempat belanja
  • Foto bersama hewan
  • Cafe & Restaurant
  • Rumah Hobbit
  • Sewa kostum ala orang eropa
  • Taman Bunga
  • Spot yang sangat instagramable

Bermain dan berswafoto tentu menjadi sebuah kewajiban tersendiri saat berwisata dengan sajian permainan asyik dan spot instagenic.

Nikmati beragam keseruan yang Farmhouse Lembang tawarkan untuk sensasi liburan yang tak akan terlupakan.

Kunjungi juga –> Sendang Geulis Kahuripan wisata alam eksotis yang musti anda explore.

Spot Terbaik di Farmhouse Lembang

spot terbaik di farmhouse lembang
Foto : https://www.google.com/maps/place/Farm+House+Susu+Lembang/

Daya tarik wisata yang beroperasi sejak tahun 2015 ini memiliki gaya bangunan dan nuansa ala eropa yang istimewa. Dengan tatanan yang baik dan alam sekitar masih begitu terawat, wisata Bandung-lembang ini jangan sampai terlewat.

Tak perlu jauh-jauh naik pesawat untuk bisa ke benua biru, Farmhouse di Bandung akan membuat wisatawan seolah-olah berada di eropa. Menyewa kostum bak orang Belanda yang tersedia akan membuat suasana khas eropa semakin kental.

Abadikan tiap keseruan berlatar belakang spot instagramable di Farmhouse Lembang dengan berswafoto, selfie ataupun merekam video. Spot-spot terbaik yang ada wajib anda manfaatkan guna menghasilkan foto yang kekinian.

Desain eropa yang sedemikian rupa ini akan sangat sayang bila tidak di jadikan background ber foto ria. Dapatkan pengalaman liburan penuh kesan dengan berswafoto di spot yang menawan.

Review sebelumnya –> Fairy Garden dengan sejuta daya tarik bak di negeri dongeng.

Tips Berkunjung

tips berkunjung farmhouse lembang
Foto : https://www.google.com/maps/place/Farm+House+Susu+Lembang/

Berikut beberapa tips yang dapat anda jadikan referensi saat akan berkunjung ke Farmhouse Lembang dengan sajian spot foto ala eropa.

  • Waktu terbaik untuk berwisata yakni saat awan cerah dan tidak turun hujan.
  • Gunakan ootd terbaik untuk mendukung foto agar semakin menarik.
  • Persiapkan kamera untuk nantinya anda gunakan berfoto-foto.
  • Abadikan momen sebanyak-sebanyaknya di tiap sudut instagenicnya.
  • Bila perlu bawalah bekal sendiri untuk kebutuhan makan dan minum anda.
  • Ikut serta menjaga sekaligus merawat berbagai fasilitas serta spot yang ada.
  • Tidak mengotori ataupun merusak lingkungan dengan tindakan yang tak semestinya.
  • Para pengunjung disarankan untuk membaca dan memahami tata tertib yang ada.

Demikian tadi informasi singkat tentang Farmhouse Lembang yang akan membuat foto anda seolah-olah sedang berada di eropa.

Ayo tunggu apa lagi? segera atur waktu kunjungan anda bersama orang tercinta ke Farmhouse Susu Lembang yang begitu menyenangkan.

Previous articleFairy Garden Bandung
Next articleKampung Batu Malakasari Bandung

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here