Bertambah lagi tempat nongkrong kekinian di Kota Malang, tentunya dengan konsep yang menarik dan instagramable yaitu AADK Malang. Bagi Anda yang hobi berfoto-foto tempat tersebut bisa menjadi spot menarik sebab menawarkan desain begitu menarik.

Sehingga tidak heran jika banyak pengunjung yang berkunjung, ditambah lagi pelayanan maupun fasilitasnya cukup memadai. Dengan begitu Anda akan semakin betah untuk berlama-lama di tempat nongkrong satu ini.

Tempat ini cocok untuk Anda nongkrong bersama keluarga, teman maupun pasangan guna menikmati suasana bersantai dan ngobrol-ngobrol asik. Bagi Anda yang penasaran berikut informasi selengkapnya mengenai AADK di Malang ini.

Harga Menu AADK Malang

harga menu aadk malang
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/117703933441205019317

AADK Malang menu yang ditawarkan dijual dengan harga masih terbilang murah untuk kalangan mahasiswa atau pelajar. Untuk menu minuman kopi dibandrol dengan harga kisaran Rp13.000 hingga Rp24.000.

Sementara minuman non kopi harga yang ditawarkan mulai dari Rp14.000 sampai dengan Rp24.000 saja. Snacknya pun juga sangat terjangkau yaitu dengan harga mulai Rp15.000 hingga Rp36.000 Anda sudah bisa ngemil yang mengenyangkan.

Semua menu nasi-nasian mulai dari nasi ayam uduk, rendang daging, yakiniku dan ayam kemayu dibandrol dengan harga sama yakni Rp30.000. Perlu diperhatikan bahwa harga-harga yang tertera tersebut masih dapat mengalami perubahan sewaktu-waktu.

Menu di AADK Malang

menu aadk malang
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/108072861676488398249

Daftar menu AADK Malang tentunya memiliki rasa enak dan wajib Anda coba ketika berada di kawasan café ini. Baik menu makanan maupun minuman yang ditawarkan sangat beraneka ragam, ini pasti akan membuat Anda bingung memilihnya.

Ada menu minuman kopi maupun non kopi yang bisa Anda pesan sesuai keinginan. Untuk pilihan kopi ada americano, latte, aren, pisang, irish, arang, mokka, kurma serta matcha.

Bagi Anda yang tidak suka kafein ada pilihan minuman lainnya yang non kopi. Seperti coklat klasik, coklat irish, matcha latte, matcha Sakura, matcha banana, kurma latte, sinamon lemonade, sinamon butterfly dan honey lime.

Untuk pilihan snacknya ada kentang goreng, pohong gurih, burger nostalgia, batagor serta AADK platter. Menu makanannya diantaranya nasi ayam uduk, nasi rendang daging, nasi yakiniku dan nasi ayam kemayu.

Lokasi

lokasi aadk malang
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/110468237731917892965

Lokasi dan alamat AADK Malang tepatnya berada di Jalan Bandung No. 28, Penanggungan, Kecamatan Klojen, Kota Malang. Apabila Anda dari Pusat Kota Malang jaraknya sekitar 4,2 km dengan waktu tempuh kurang lebih 13 menit-an untuk sampai lokasi.

Untuk informasi lengkapnya Anda bisa cek di Google Maps. Mengingat lokasinya strategis serta tidak jauh dari pusat kota, Anda akan mudah untuk menemukannya.

Jam Buka

jam buka AADK Malang
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/103614336780974445163

Jika Anda ingin berkunjung ke tempat nongkrong di Malang ini maka alangkah baiknya mengetahui jam operasionalnya terlebih dahulu. Dengan begitu Anda bisa datang nongkrong di waktu yang tepat.

Untuk waktu operasionalnya kopi AADK Malang ini buka setiap harinya. Mulai dari jam 08.00 pagi dan tutup pada pukul 23.00 WIB dari Selasa hingga senin. Namun demikian, sangat memungkinkan juga terjadi perubahan tergantung kebijakan pengelola tempat ini.

Daya Tarik

daya tarik aadk malang
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/110269696487044568159

Terdapat beberapa daya tarik yang dimiliki AADK sehingga banyak pengunjung mampir ke tempat ini. Pertama yaitu mempunyai tempat nyaman dengan desain konsep yang cozy cocok untuk Anda jika ingin mengerjakan tugas kuliah atau kantor.

Didukung dengan beberapa fasilitas seperti akses wifi dan stop kontak di beberapa area. Nongkrong di sini membuat Anda fresh Kembali sebab suasana yang ditawarkan juga sangat mendukung.

Daya tarik lain yang dimiliki café ini adalah terdapat pilihan area yaitu indoor maupun outdoor. Untuk area indoor ada kursi yang nyaman untuk ngobrol santai sedangkan area outdoor tempat duduknya berupa tribun dari semen.

Fasilitas

fasilitas aadk malang
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/117413751804535452323

Tentunya tempat nongkrong seperti ini memiliki fasilitas yang cukup lengkap sehingga Anda dijamin nyaman ketika di sini. Berikut ini deretan fasilitas yang tersedia di Café AADK Malang:

Area Parkir

Area parkir yang tersedia cukup luas dapat menampung berbagai macam kendaraan baik motor maupun mobil. Sehingga Anda tidak perlu takut jika membawa kendaraan ketika mengunjunginya.

Toilet dan Mushola

Dilengkapi juga fasilitas toilet yang bersih untuk pengunjung dan mushola sehingga kapan pun Anda berkunjung tidak bingung jika mau beribadah. Nongkrong pun tetap tenang tanpa harus meninggalkan kewajiban Anda.

Spot Foto dan Akses Wifi

Bagi yang hobi foto berkunjung ke tempat ini pasti akan sangat menyenangkan, sebab AADK Malang foto spot begitu instagramable. Menariknya lagi yaitu tersedia akses wifi, dengan begitu Anda dapat berfoto langsung update ke media sosial.

Tersedia juga Photobox AADK Malang yang perlu dicoba untuk mengabadikan momen bersama teman berkunjung Anda.

Stop Kontak

Selain berkunjung untuk nongkrong ke AADK yang ada di Malang ini Anda juga bisa sambil mengerjakan tugas. Ketika sewaktu-waktu perlu mencharger Anda tidak usah khawatir karena dilengkapi dengan stop kontak.

Indoor dan Outdoor Area serta ada fasilitas Protokol Kesehatan

Terdapat area indoor maupun outdoor yang bisa Anda pilih sesuai selera. Juga terdapat fasilitas protocol Kesehatan jadi keamanan bisa lebih terjamin.

Aktivitas yang Bisa Dilakukan

aktivitas yang bisa dilakukan aadk malang
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/115865890733452705725

Jika Anda berkunjung disini banyak aktivitas menarik yang bisa dilakukan, diantaranya:

Nongkrong Santai

Tempat yang menawarkan desain cozy serta ambience ini sangat nyaman untuk Anda nongkrong santai sambil mengobrol bersama teman maupun keluarga. Semakin asik jika sambil menyantap menu-menu andalan dari café ini.

Ditambah lagi beberapa fasilitas yang tersedia bisa membuat Anda betah berlama-lama. Berkunjung ke sini Anda tidak akan kecewa dan dijamin ketagihan.

Berfoto

Banyak spot yang menarik, jadi akan kurang rasanya apabila Anda tidak berfoto-foto di setiap sudut AADK. Berfoto ria di tempat ini dijamin tidak akan kehabisan bahan untuk diupload ke media sosial Anda.

Wisata Kuliner

Banyak menu yang ditawarkan, dengan begitu Anda berkunjung di AADK ini bisa sekaligus berwisata kuliner. Makanan dan minuman yang ditawarkan pun sangat lezat dan nikmat rasanya.

Reservasi

AADK Malang juga bisa dijadikan sebagai tempat pelaksanaan event apapun, seperti ulang tahun, pertemuan dan sebagainya. Namun untuk memastikan ketersediaan meja maka lakukanlah pemesanan terlebih dahulu.

Jika Anda ingin melakukan reservasi atau bertanya mengenai informasi lebih lanjut bisa mampir ke akun instagramnya yaitu @adaapadengankopi. Langsung DM ke akun tersebut dan admin akan segera merespon.

Tips Berkunjung

tips berkunjung aadk malang
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/106594248920114453382

Tips berkunjung yang perlu diperhatikan ketika Anda akan ke AADK di Malang ini:
Tetap perhatikan protocol kesehatan yang berlaku, seperti tetap menggunakan masker dan juga mencuci tangan ketika berkunjung.

Saking ramainya pengunjung, sebaiknya Anda melakukan reservasi agar tidak kehabisan tempat.

Demikian informasi mengenai menu hingga tips berkunjung ke AADK Malang yang merupakan salah satu café cozy di Malang. Jangan sampai lewatkan tempat nongkrong satu ini jika sedang berkunjung ke Malang ya.

Previous article14+ Tempat Menarik di Hulu Selangor Malaysia
Next article25+ Cafe di Uluwatu Bali Yang Menawarkan Beragam Menu Rekomended

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here