Salah satu cafe pilihan yang bisa Anda jadikan tujuan nongkrong bersama teman adalah BRUNO Cafe in the Park. Cafe satu ini mendapat julukan sebagai hidden cafe karena lokasinya memang berada di daerah Taman Margasatwa Jakarta Selatan.

Lokasinya yang berada di Taman Margasatwa ini ternyata menawarkan pemandangan asri dan dijamin membuat pengunjung betah. Untuk mendapatkan informasi selengkapnya tentang cafe satu ini pastikan Anda tidak ketinggalan ulasan di berikut.

Harga Menu BRUNO Cafe in the Park

harga menu bruno cafe in the park
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/101695476759878167175

Sebelum berkunjung ke sini pastinya Anda membutuhkan informasi terkait harga menu BRUNO Cafe in the Park. Untuk varian menunya kebanyakan adalah kudapan western misalnya, pizza, fries, dan lainnya yang harganya bisa dilihat di bawah ini.

Pizza

  • Thruffle Shuffle harganya di kisaran Rp119.000.
  • Spicy Sausage, Salad & Cheese, Tuna Melts, Egg’s Carbonara, Italian’s Bob, dan New Yorker dibanderol sekitar Rp109.000.
  • Pesto Pizza, White Pizza, Queen Margeritha dibanderol di kisaran Rp89.000.

Pasta

  • Wings & Salad, Chicken Poppers, Italian Chopped Salad harganya sekitar Rp54.000.
  • Pesto Pasta dan Pasta Mariana dibanderol dengan harga sekitar Rp55.000.
  • Pepperoncino Olio, Limone Pasta, dan Weekend’s Lasagna harganya di kisaran Rp58.000.

Fries

  • Skin of Fries, Swett Potato Fries, dan Curly Fries harganya dibanderol sekitar Rp38.000.
  • Dory Sambal Matah dan Basil Fried Chicken harganya berada di kisaran Rp68.000.
  • Fish & Chips dan Chicken Park dibanderol dengan harga sekitar Rp70.000.

Pancake & Dessert

  • Single Scoop Ice Cream, Chocolate Chips Cookies, dan Stroopwafel harganya sekitar Rp18.000.
  • Tiramisu Square dan Strawberry Saude dibanderol di kisaran Rp28.000.
  • Vanilla and Jam Ice Cream, Strawberry and Cheesecake, dan Cinnamon Coffee Ice Cream harganya sekitar Rp35.000.
  • Caffe Crumb Pancake, Vanilla Maple Pancake, Mix Berries Pancake, dan Chocolate & Oreo dibanderol dengan harga sekitar Rp55.000.
  • Bruno Fluffy Hotcakes harganya sekitar Rp58.000.

Minuman

  • Refreshing Drinks – Smoothies and Signature Drinks dibanderol di kisaran Rp41.800 hingga Rp55.000.
  • Minuman kopi dan tea speciality dengan beragam varian harganya sekitar Rp33.000 hingga Rp46.200.
  • Menu Extras harganya dibanderol di kisaran Rp5.550 hingga Rp16.500.

Menu di BRUNO Cafe in the Park

menu bruno cafe in the park
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/116900482587859138472

Dari informasi di atas bisa disimpulkan bahwa BRUNO Cafe in the Park menu ini ada banyak macamnya. Bagi Anda yang bingung memesan menu apa, di bawah ini ada beberapa rekomendasinya.

Miss Palmer

Cuaca panas di luar pastinya cocok jika diobati dengan Miss Palmer yang menyegarkan ini. Dengan mengkombinasikan Sparkling Lemonade dan Tea bisa dipastikan tenggorokan akan langsung segar setelah meneguknya.

New Yorker Pizza

Dari beberapa varian pizza di tempat ini, New Yorker ini adalah varian yang harus dicoba. Pizza ini menggunakan mozzarela, ground beef, saus tomat, dan peperoni.

Kenikmatan pizza ini dipadukan dengan ukurannya yang tidak terlalu tebal maupun tipis pastinya membuat Anda tidak bisa berhenti mengunyah.

Limone Grilled Chicken

Kudapan satu ini menggunakan pasta dan potongan daging ayam lembut yang bumbunya meresap sampai ke dalam. Pasta linguine di menu ini lembut dan kenyal serta sausnya juga creamy, jadi pastikan Anda mencoba kudapan satu ini.

Lokasi BRUNO Cafe in the Park

lokasi bruno cafe in the park
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/101706381300997306475

Cafe ini berada di Gripastudio, Sunshine Park, Jl. Griya Tapa Jl. Taman Margasatwa Raya No. 9G, Ragunan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Lokasi dan alamat BRUNO Cafe in the Park ini masih satu lokasi dengan Gripa Studio Margasatwa.

Sama-sama bernama Bruno, jangan sampai Anda salah melihat alamat Cafe Bruno Senduro. Hal ini dikarenakan cafe Bruno Senduro ini tempatnya bukan di Jakarta melainkan berada di Lumajang.

Jam Buka BRUNO Cafe in the Park

jam buka bruno cafe in the park
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/101706381300997306475

Layaknya cafe pada umumnya, jam buka cafe di Jakarta Selatan ini juga setiap hari namun waktu yang sedikit berbeda. Untuk hari Senin sampai Jumat BRUNO Cafe in the Park ini buka mulai pukul 11:00 hingga 19:00 WIB.

Jika Anda ingin menikmati weekend dengan mencoba kudapan di sini bisa berkunjung mulai pukul 10:00 sampai 20:00 WIB. Bagi yang ingin menikmati waktu bersama teman atau pasangan datanglah saat siang atau sore hari agar waktu berkumpul lebih lama.

Waktu terbaik untuk menikmati keindahan di Bruno Cafe ini adalah saat hari masih cerah. Pagi hingga sore, taman hijau di Bruno Cafe Jakarta terlihat begitu mempesona.

Daya Tarik BRUNO Cafe in the Park

daya tari bruno cafe in the park
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/105870291067545988819

Bicara soal cafe di kota besar seperti Jakarta pasti ada banyak jumlahnya dan bisa ditemukan dengan mudah. Nah, kira-kira apa yang jadi daya tarik BRUNO Cafe in the Park sehingga membuatnya menarik untuk dikunjungi?

Lokasinya Mudah Dijangkau

Berada di tengah kota menjadikan cafe ini mudah dijangkau dari beberapa icon pusat keramaian Jakarta. Selain itu, alamatnya yang sudah tersedia di Google Maps juga membuat pengunjung bisa menemukannya dengan mudah.

Pemandangannya Asri

Sebagai kota metropolitan, view yang akan Anda lihat di Jakarta adalah gedung pencakar langit serta lalu lintas kendaraan. Nah, jika ingin menikmati view yang asri maka cafe BRUNO ini jawabannya.

Menawarkan Spot Foto Instagrammable

Tidak hanya menawarkan kudapan lezat dan view yang indah, cafe ini juga memberikan spot foto instagrammable untuk Anda. Dengan mengeskplor semua sudutnya Anda sudah bisa mendapatkan banyak foto yang estetik.

Fasilitas di BRUNO Cafe in the Park

fasilitas bruno cafe in the park
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/104159834950452440879

Tempat nongkrong tanpa fasilitas yang lengkasp pastinya membuat pengunjung jadi tidak nyaman. Maka dari itu, untuk mendukung kenyamanan pengunjung tempat nongkrong di Jakarta ini dilengkapi beberapa fasilitas.

Tempat parkir
Tempat ibadah
Toilet
Area khusus merokok
Wi-Fi gratis
Area luar ruangan
Dan lainnya.

Aktifitas yang Bisa Dilakukan di BRUNO Cafe in the Park

aktivitas yang bisa dilakukan bruno cafe in the park
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/108870165535875184116

Dari BRUNO Cafe in the Park review di atas diketahui bahwa cafe ini menawarkan beberapa aktifitas menarik untuk dilakukan.

Nongkrong

Mengajak teman atau pasangan nongkrong di cafe ini adalah pilihan yang tepat untuk menghabiskan waktu. Panorama indah serta kuliner yang tidak kalah lezat membuat nongkrong Anda makin terasa nyaman.

Berfoto

Sudut-sudut tempat ini sangat menarik untuk dijadikan background foto. Jika Anda termasuk orang yang gemar berfoto pastinya spot menarik seperti ini tidak boleh sampai kelewatan.

Peraturan di BRUNO Cafe in the Park

tips berkunjung bruno cafe in the park
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/101706381300997306475

Supaya pengunjung bisa nyaman saat berada di sini, pengelola cafe BRUNO menetapkan beberapa peraturan yaitu sebagai berikut.

  • Hewan peliharaan bisa masuk asalkan kotorannya dibersihkan jika sampai mengotori cafe.
  • Dilarang merokok di area taman.
  • Tidak boleh memberi makan ikan.
  • Tidak boleh merusak tanaman.
  • Dilarang bawa makanan dari luar cafe.
  • Tidak ada kantong plastik.

Bagi yang bekerja di kawasan Taman Margasatwa pastinya sering cari coffee shop terdekat dan salah satunya cafe ini. Harga bersahabat, tempatnya mudah ditemukan serta membuatnya jadi pilihan tepat untuk dijadikan tempat bersantai.

Previous article28+ Cafe di Trenggalek Dengan Aneka Menu Rekomended
Next article30 Cafe di Tuban Dengan Daya Tarik Melimpah

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here