Siku Dharmawangsa menjadi sebuah restoran menarik di kawasan Jakarta yang sangat menarik untuk dijadikan lokasi makan siang atau dinner. Restoran satu ini termasuk kids friendly sehingga Anda bisa mengajak anak-anak untuk makan di sini.

Saat memasuki Siku Dharmawangsa, Anda bisa menyaksikan aneka macam spot bermain untuk anak-anak dan juga ruangan dengan sudut yang instagramable. Tidak hanya itu saja, Anda juga bisa mampir ke pusat kecantikan Siku Skin di bagian lobinya.

SIKU sendiri merupakan kawasan one stop service yang mana tidak hanya menjadi tempat makan, namun juga memiliki banyak layanan. Penasaran bagaimana suasana dan harga menu di Siku Dharmawangsa?

Harga Menu di Siku Dharmawangsa

harga menu Siku Dharmawangsa
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/110410288488121467243

Siku Dharmawangsa harga menunya cukup terjangkau untuk dijadikan tempat nongkrong atau makan. Beberapa menu untuk menemani Anda makan ataupun nongkrong di Siku Dharmawangsa sendiri adalah :

Coffee

  • Cappuccino Rp 50.000
  • Iced Coffe Latte Rp 50.000
  • Americano Rp 45.000
  • Iced Coffee Mocha Rp 50.000
  • Coffee Mocha Rp 50.000
  • Coffee Latte Rp 50.000
  • Es Kopi Siku 40.000

Healthy Fresh Juice

  • Iced Cococut Rp 53.000
  • Gingy Kale Rp 46.000
  • Cute Dragon Rp 46.000

Milk Shakes

  • Oreo Shakes Rp 50.000
  • Strawberry Milk Shakes Rp 46.000
  • Banana Milk Shakes Rp 46.000
  • Chocolate Milk Shakes Rp 46.000

Specialty Mocktals

  • Virgin Mojito Rp 53.000
  • Kim Berry Rp 53.000
  • Banana Nut Boost Rp 53.000

Snacks

  • Deep Fried Mushroom Rp 53.000
  • French Fries Rp 46.000
  • Cheedar Sticks Rp 70.000
  • Skinny Fries Rp 46.000
  • Seafood Cakwe Rp 54.000
  • Homemade risol Rp 48.000

Main Course

  • Spaghetti Bolognese Rp 85.000
  • Bubur Ayam Rp 50.000
  • Tori Katsu Rp 81.000
  • Nasi Cumi Pedas Rp 102.000
  • Nasi Goreng Rp 61.000
  • Mie Ayam Rp 61.000
  • Gurame Cabe Manis Rp 109.000
  • Miso Burger Rp 96.000

Desserts

  • Grandma Chocolate Mousse Rp 52.000
  • Banana Choco Cheese Rp 52.000
  • Chocolate Crepes Rp 52.000
  • Shirataki Rp 21.000

Menu di Siku Dharmawangsa

menu siku dharmawangsa
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/111709598807810451834

Siku Dharmawangsa menu sendiri sangatlah lengkap mulai dari breakfast sampai untuk nongkrong sekalipun. Menghabiskan waktu untuk nongkrong di restoran yang comfy ini dijamin membuat Anda semakin betah, apalagi ditemani beragam menu lezat.

Adapun beberapa menu yang Siku Dharmawangsa sediakan sendiri adalah aneka macam main course Western, Indonesia sampai Asia. Selain itu, ada juga menu appetizer, sampai dessert.

Nah, untuk minumannya sendiri ada kopi, mocktail, jus sampai milkshake. Berikut adalah beberapa pilihan menu yang direkomendasikan jika Anda sedang nongkrong di sini.

Homemade Risolle

Rekomendasi pertama untuk menu appetizer yang bisa Anda pesan ketika sedang berada di Siku Dharmawangsa adalah homemade risolle. Sajian ini merupakan risoles dengan isian sayuran yang segar dan enak.

Cheese Sticks

Appertizer selanjutnya yang tidak kalah enak adalah cheese sticks untuk Anda si pencinta keju. Jadi, menu ini adalah keju cheddar yang dimsak dengan balutan tepung kemudian digoreng hingga crispy.

Saat memakannya, Anda akan merasakan crunchy di luar namun kejunya begitu meleleh saat di dalam.

Nasi Goreng

Nah, untuk menu appertizer yang disarankan untuk Anda pesan saat di Siku restoran adalah nasi gorengnya. Jadi, menu nasi gorengnya ini dimasak dengan bawang putih, kecap dan dan chilli flakes.

Tidak lupa nasi goreng disajikan dengan kerupuk udang, telur mata sapi dan irisan bawang goreng sebagai pelengkap. Kalau Anda cari menu main course yang enak, maka jangan melewatkan pilihan menu satu ini.

Es Kopi Siku

Terakhir, untuk Anda si pecinta kopi, cobalah memesan menu satu ini karena sangat direkomendasikan. Ya, namanya adalah Es Kopi Siku.

Menu ini memang tidak terlalu kuat rasa kopinya, namun sangat nikmat. Pesan es kopi siku sambil bersantai menikmati langit sore Jakarta di Dharmawangsa dijamin akan menyenangkan.

Lokasi

lokasi siku dharmawangsa
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/115004602298533832111

Lokasi dan alamat Siku Dharmawangsa sendiri ada di jalan dengan nama yang sama. Keberadaan lokasi SIKU berada di Jalan Darmawangsa 10, nomor 120 A, kecamatan Jakarta Selatan.

Jika Anda datang ke restoran dan café ini dengan naik MRT, maka turunlah ke Stasiun Haji Nawi. Dari stasiun, maka Anda bisa pesan ojek online dan menempuh perjalanan sekitar 5 sampai 7 menit.

Jam Buka

jam buka siku dharmawangsa
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/101958813364953695581

Siku Dharmawangsa Jakarta sendiri buka setiap harinya untuk menemani Anda bersantai jika jenuh dengan aktivitas sehari-hari.

Café dan restoran ini buka mulai 8 pagi sampai 10 malam. Jadi, jika Anda hendak menikmati senja di Jakarta, kawasan restoran ini menarik juga untuk dicoba.

Daya Tarik

daya tarik siku dharmawangsa
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/102752585781526592903

Siku dharmawangsa restaurant memiliki beberapa daya tarik, seperti :

Tempatnya Menyatu Dengan Studio Olahraga dan Pusat Kecantikan

Siku Dhrarmawangsa ini sebenarnya dekat dengan lokasi lainnya sehingga bisa menjadi kesempatan untuk datang dengan beberapa kebutuhan sekaligus.

Ya, selain restoran, ternyata dekat SIKU juga ada sebuah studio olahraga, tempat flower & gift dan pusat kecantikan. Semuanya ada dalam satu tempat sama sehingga Anda bisa menjelajahinya dalam satu waktu.

Restoran ini digemari oleh berbagai kalangan usia, jika malam hari, ada banyak orang tua olahraga di studio Siku. Lalu mereka sarapan atau brunch di Siku Dharmawangsa. Malamnya, kebanyakan anak muda datang untuk nongkrong.

Menu Beragam dan Lumayan Terjangkau

Selanjunya, untuk harga makanan maupun minuman yang Siku Dharmawangsa tawarkan sendiri cukup affordable. Anak muda bisa makan atau nongkrong sepuasnya dengan pilihan menu dan harga yang ditawarkan.

Ruangan untuk nongkrong juga terbilang sangat luas sehingga Anda bisa pilih sendiri, mau yang indoor ataupun outdoor. Semua ruangan memiliki fasilitas yang tentu saja amat lengkap untuk bersantai dengan teman.

Suasana Sangat Nyaman

Restoran satu ini mengambil konsep art deco dilihat dari warna cerah yang dipilih untuk menimbulkan kesan funny. Kemudian untuk furniturnya sendiri rata-rata didominasi dengan bahan-bahan yang dibuat dari kayu untuk menimbulkan kesan warm.

Nah, untuk kawasan outdoor-nya sendiri telah difasilitasi dengan bean bag dan meja kayu sehingga bisa menciptakan suasana seperti piknik.

Apalagi di bagian lobinya juga ada area playground untuk anak-anak, jadi mengajak keluarga untuk makan di sini sangatlah tepat.

Datang juga ke –> Yesterday Backyard cafe dengan konsep menarik anti mainstream.

Fasilitas

fasilitas siku dharmawangsa
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/115487141289560385930

Berdasarkan Siku Dharmawangsa review, fasilitas yang disediakan oleh restoran ini sangatlah lengkap, di antaranya :

  • Wifi
  • Meja
  • Bean bag
  • Kursi
  • Musholla
  • Toilet
  • Stop kontak
  • Parkir luas

Kunjungi juga –> Cloud Lounge Jakarta tempat nongki favorit d Ibu Kota.

Aktifitas yang Bisa Dilakukan

aktivitas yang bisa dilakukan siku dharmawangsa
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/102191600648984285038

Restoran di Dharmawangsa menyediakan banyak pilihan aktivitas untuk setiap pengunjung, seperti :

  • Makan
  • Nongkrong
  • Piknik

Review sebelumnya –> Odysseia Pacific Place tempat mewah dengan view mempesona.

Tips Berkunjung

tips berkunjung siku dharmawangsa
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/112370735993567462242

Ingin mengunjungi Siku Cafe Dharmawangsa? Ikuti tips ini, ya :

Reservasi jika ingin datang bersama keluarga dan tidak mau kehabisan tempat.
Jika ada menu tertentu yang hendak dipesan dan tidak ingin kehabisan, bisa lakukan reservasi juga terlebih dahulu.

Jika hendak nongkrong lama, datanglah saat sore sampai malam karena suasana lebih hangat.

Mencari kawasan seru untuk makan dan nongkrong di area Dharmawangsa, Jakarta Selatan? Cobalah datang ke Siku Dharmawangsa saja!

Previous articleOdysseia Pacific Place Jakarta
Next articleArborea Cafe Jakarta

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here