Yogyakarta memang tidak bisa dilepaskan dari keindahan alamnya yang memikat mampu menarik banyak wisatawan berdatangan. Salah satu lokasi yang menawarkan keindahan dari ketinggian adalah Puncak Sosok yang berada di Kabupaten Bantul.

Tempat ini pada mulanya merupakan perumahan warga, namun seiring waktu lokasi ini semakin ramai dikunjungi oleh para pesepeda. Mereka kerap mengabadikan momen foto di Puncak Sosok dan mengunggahnya di sosial media yang menjadikan tempat ini semakin terkenal.

Di Puncak Sosok Jogja ini, saat malam hari Anda bisa menyaksikan panorama pegunungan dengan lampu puncak yang begitu indah. Nah, bagi Anda yang ingin menikmati waktu liburan atau akhir pekan disini, yuk simak dahulu informasi berikut.

Harga Tiket Masuk Puncak Sosok

harga tiket masuk Puncak Sosok
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/110006626765067777585

Untuk mengunjungi destinasi wisata Puncak Sosok, harga tiket masuk Puncak Sosok tidak dipungut biaya sepeser pun. Tentu, siapa saja dapat mengunjungi lokasi tersebut secara gratis untuk menikmati pemandangan di sekitarnya.

Namun, ada baiknya jika Anda memberikan kontribusi seikhlasnya untuk meningkatkan kualitas dan mempercantik kawasan wisata Puncak Sosok ini. Selain itu, agar kendaraan yang Anda tumpangi tetap aman, maka pengunjung diwajibkan membayar biaya parkir sebesar Rp3.000 saja. Cukup terjangkau, bukan?

Alamat dan Rute Lokasi Puncak Sosok

alamat dan rute lokasi puncak sosok
Foto : https://www.instagram.com/djlilik_/

Alamat Puncak Sosok terletak di Desa Bawuran, Kecamatan Pleret, Kabupaten Bantul, Yogyakarta. Lokasinya ini tepat berada di Jalan Imogiri Timur dan terletak tak jauh dari obyek wisata Puncak Gebang.

Apabila Anda berasal dari kota Yogyakarta, Puncak Sosok ini bisa ditempuh dengan waktu berkisar satu jaman. Dari kota Yogyakarta, silakan Anda mengambil jalur menuju daerah Pleret atau Imogiri Timur.

Nah, apabila Anda merasa kebingungan, maka dapat pula menggunakan bantuan Google Maps. Namun, sebelum itu pelajari dahulu rute perjalanannya agar Anda tidak kesasar dan bisa sampai di Puncak Sosok dengan tepat waktu.

Jam Buka Puncak Sosok

jam buka puncak sosok
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/114714743551959172912

Bagi pelancong yang ingin mengunjungi Puncak Sosok, tempat wisata Jogja ini hanya bisa dikunjungi mulai pagi hari hingga tengah malam saja. Saat pagi hari, mayoritas pengunjungnya adalah para pesepeda.

Sementara itu, wisata ini hanya memiliki jam operasional buka bukul 16.00 WIB dan tutup pada pukul 00.00 WIB. Waktu yang paling tepat mengunjunginya adalah saat mendekati matahari terbenam di sore hari.

Sebab, pada waktu tersebut udaranya sudah tidak terlalu panas karena mataharinya turun dan Anda pun bisa menikmati pemandangan sunset. Sayangnya, akibat banyaknya pengunjung yang menyukai berkunjung di waktu tersebut, sehingga jalan ke arah lokasi juga sering macet.

Datang juga ke –> Goa Pindul

Aktivitas yang Bisa Dilakukan di Puncak Sosok

aktivitas yang bisa dilakukan
Foto : https://www.instagram.com/djlilik_/

Bagi Anda yang suka travelling, destinasi wisata ini sangat direkomendasikan karena memiliki keindahan alam yang begitu menakjubkan. Berikut ini terdapat beberapa aktivitas seru yang bisa Anda lakukan di Puncak Sosok.

1. Trekking

Puncak Sosok sangat cocok digunakan sebagai latihan trekking para pemula karena perbukitan ini dikelilingi oleh pepohonan yang menghijau di sekitarnya. Pengunjung yang membawa sepeda dapat melakukan trekking sepeda menuruni bukit yang cukup menantang bagi siapa pun yang mencobanya.

Trek downhill ini cukup memacu adrenaline karena tersusun dari bambu yang dibelah rapi menjadi dua bagian. Sementara itu, dindingnya yang berguna sebagai penyangga suda dicor sehingga dipastikan aman.

2. Berburu Foto

Kurang afdol rasanya jika sudah berkunjung ke Puncak Sosok, tetapi tidak mengabadikan momen indah di sana. Nah, di lokasi ini ada banyak spot menarik dengan background perbukitan dan lembah yang bisa dijadikan spot foto terbaik.

Bahkan, background tersebut sangat diminati oleh wisatawan dimana mereka rela antre untuk mendapatkan hasil foto terbaik yang bisa dijadikan kenang-kenangan. Spot foto lainnya yang begitu popular adalah pada sebuah jembatan kayu yang terletak di barat lokasi dengan pemandangan yang menghijau.

3. Bersantai

Salah satu hal menarik yang hanya bisa ditemukan di Puncak Sosok adalah menyaksikan pertunjukan live musik sambil bersantai bersama keluarga. Pementasan musik akuistik ini rutin diselenggarakan oleh pihak pengelola di akhir pekan mulai sore hingga malam hari.

Fasilitas yang disediakan juga sudah lengkap, diantaranya ada panggung hiburan, sound system, dan alat musik akuistik. Di sini, Anda bisa mendengarkan alunan lagu jadul hingga kekinian untuk lebih mengenal seniman lokal.

4. Camping

Memasuki malam hari, Puncak Sosok semakin memancarkan pesona indahnya dengan dikelilingi lampu-lampu indah di sekitar bukit. Bagi pecinta camping, di sini Anda bisa mendirikan tenda perkemahan untuk menginap bersama teman atau keluarga.

Dengan begitu, saat malam hari Anda bisa melihat pemandangan yang eksotis dan keesokan harinya bisa melihat sunrise dari area perbukitan. Terlebih, dengan berbagai fasilitas yang disediakan, aktivitas camping di Puncak Sosok ini wajib Anda coba.

Kunjungi juga –> Keraton Yogyakarta

Fasilitas di Puncak Sosok

fasilitas puncak sosok
Foto : https://www.instagram.com/suryojdb/

Obyek wisata Puncak Sosok memang tergolong masih baru, namun tempat ini dikelola sangat baik oleh pihak pemerintah. Terbukti, fasilitas penunjang yang disediakan di sini sudah sangat lengkap mencakup mushola, toilet, lahan parkir yang luas, dan lainnya.

Yang tak kalah menarik, Puncak Sosok juga menyediakan fasilitas pendukung seperti taman yang luas, spot selfie menarik, hingga trek downhill. Jika merasa kelaparan, Anda juga bisa mencoba menikmati menu makanan di pondk-pondok bangunan yang berfungsi sebagai warung makan.

Pondok unik ini karena atapnya hanya terbuat dari tumpukan jerami dan bahan bangunannya dari bambu. Di warung ini, tersedia aneka makanan tradisional seperti, sego wiwit, pecel tumpeng, aneka gorengan, hingga minuman hangat lainnya.

Nah, bagi pengunjung yang ingin menyantap sajian kulinernya, maka bisa duduk di bangku maupun dengan lesehan menggelar tikar. Sambil menikmati pemandangan alam dan bercengkerama, Anda bisa menyantap nikmatnya kuliner dari atas bukit.

Review sebelumnya –> Bukit Bintang

Tips Berkunjung Puncak Sosok

tips berkunjung puncak sosok
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/114636191090202053517

Ketika berwisata ke Puncak Sosok sangat disarankan untuk menggunakan kendaraan motor karena wilayahnya yang cukup terjal dan memacu adrenaline. Selain itu, pastikan pula kendaraan Anda dalam keadaan prima agar bisa melewati jalanan curam dan penuh tanjakan.

Jika menggunakan kendaraan pribadi, pastikan Anda sudah paham dengan petunjuk arah yang terdapat di aplikasi GMaps. Kemudian, apabila merasa tidak tahu jangan ragu untuk bertanya ke penduduk sekitar.

Nah, barang bawaan tambahan yang tidak boleh ketinggalan adalah siapkan kamera terbaik untuk mengabadikan momen di Puncak Sosok. Selain itu, jika ingin mendapatkan spot pemandangan bagus dan menarik, sebaiknya berkunjung lah saat senja hari.

Gimana nih? Setelah menyimak pembahasan tadi, pastinya Anda semakin tertarik dong mengunjungi Puncak Sosok Jogja. Lokasinya yang mampu memberikan hiburan sederhana dengan harga terjangkau, destinasi wisata ini sangat cocok untuk melepas penat dari berbagai rutinitas.

Daerah yang satu ini memang memiliki keindahan alam yang luar biasa dan mempunyai beragam kuliner yang nikmat. Nah, jika Anda sedang berkunjung ke Yogyakarta, jangan lupa pula untuk mampir di Puncak Sosok ya.

Previous articleBukit Bintang Jogja
Next articleBukit Pengilon Jogja

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here