Akhir-akhir ini, banyak tempat wisata yang hadir memberikan sentuhan artistik lebih pada lokasinya dengan tujuan menarik wisatawan penggemar selfie. Bahkan ada tempat-tempat wisata yang memang sengaja dibuka untuk sarana selfie, seperti Jonggol Garden Bogor salah satunya.

Jonggol Garden menjadi salah satu destinasi wisata di Bogor dan sedang hits dengan spot instagramablenya. Wisata ini sangat cocok untuk refreshing dalam rangka menghabiskan waktu liburan Anda dan istirahat sejenak dari aktivitas sehari-hari.

Manjakan diri Anda serta keluarga tersayang dengan explore ragam spot instagramable dan fasilitas menarik dari destinasi Jonggol Garden. Jika Anda hendak berkunjung kesana, artikel wisata di bawah berikut ini bisa dijadikan referensinya.

Harga Tiket Masuk Jonggol Garden

harga tiket masuk Jonggol Garden
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/103193797709716225902

Menghabiskan waktu liburan di Jonggol Garden akan sangat menyenangkan, apalagi jika pergi bersama keluarga ataupun sahabat. Anda tidak perlu merogoh kocek yang sangat dalam jika ingin mengunjunginya.

Wisata alam Jonggol Garden yang murah meriah siap menemani Anda berlibur dengan menikmati berbagai macam objek. Namun sebelum berkunjung kesana, ketahui dulu harga tiket masuk Jonggol Garden.

Untuk tiket masuk anak-anak yaitu Rp 10.000, sedangkan untuk orang dewasa biaya masuk hanya dikenai sebesar Rp 15.000 saja. Dengan membayar harga tersebut setiap pengunjung diperbolehkan menggunakan fasilitas dan berfoto ria di spot yang tersedia.

Namun harga tiket masuk wisata Jonggol Garden tersebut masih dapat mengalami perubahan sewaktu-waktu. Bagi Anda yang ingin bermain wahana flying fox dan zip bike akan dikenai tarif tambahan sebesar Rp20.000 untuk sekali main.

Alamat dan Rute Lokasi

alamat dan rute lokasi jonggol garden
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/104614813905795673955

Wisata Jonggol terbaru menjadi salah satu destinasi populer dan juga hits untuk melakukan refreshing. Obyek wisata ini dapat dilewati dengan mudah menggunakan kendaraan pribadi.

Lokasi wisata alam yang masih jarang orang ketahui ini berada di Jl. M. Bakri, Desa Cibodas, Kecamatan Jonggol, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Wisata alam ini berjarak sekitar 5 km dari pasar Jonggol.

Bagi Anda yang dari arah exit tol Jagorawi Cibubur, lurus ke arah jonggol (sudah ada petunjuk jalan). Kemudian akan melewati perumahan besar citra indah dan setelahnya bertemu dengan perempatan ambil arah ke kanan.

Lalu ada persimpangan selanjutnya juga ambilah arah kanan dan lurus mengikuti jalan tersebut sampai bertemu dengan kantor desa Cibodas. Di samping kantor desa ada jalan masuk, jarak menuju lokasi Jonggol Garden tinggal setengah km lagi.

Fasilitas

fasilitas jonggol garden
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/112212138131313657723

Seperti halnya dengan wisata lainnya, Jonggol Garden juga dilengkapi dengan fasilitas rekreasi yang sangat lengkap dan memadai. Hal itu bertujuan agar para pengunjungnya semakin betah jika mengunjungi wisata satu ini.

Beberapa fasilitas yang bisa Anda nikmati dan jumpai diantaranya:

  • Area parkir mobil dan motor yang begitu luas
  • Pusat informasi serta loket masuk wisata
  • Toilet
  • Outbond area
  • Camping ground
  • Mushola
  • Kios-kios makanan dan minuman
  • Saung atau gazebo untuk beristirahat
  • Banyak spot foto menarik
  • Flying fox
  • Sepeda gantung

Jam Buka

jam buka jonggol garden
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/114844010532401669973

Bagi Anda yang ingin ke objek wisata di Bogor ini bisa dikunjungi kapanpun sebab tempat ini setiap hari buka. Biasanya pada hari libur, tempat ini ramai dikunjungi oleh wisatawan dari luar kota.

Untuk jam operasionalnya sendiri pada hari senin sampai jumat dibuka mulai dari jam 09.00 hingga 16.00 WIB. Sedangkan pada hari sabtu & minggu dibuka mulai jam 07.30 hingga 18.00 WIB.

Review sebelumnya –> Kopi Tugoh untuk anda nongki-nongki.

Aktivitas yang Bisa Dilakukan

aktivitas yang bisa dilakukan jonggol garden
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/118305372420284482510

Pada dasarnya wisata yang mempunyai spot foto banyak dengan pemandangan indah bisa menjadi daya tarik sendiri untuk para pengunjung. Hal itu sama dengan Kawasan Jonggol Garden yang mempunyai tempat foto dengan latar belakang berupa hamparan bebas.

Apabila Anda berkunjung ke wisata ini, akan banyak sekali aktivitas menarik yang bisa Anda lakukan. Berikut beberapa diantaranya:

Bersepedahan di atas Ketinggian

Di tempat wisata ini Anda bisa melakukan aktivitas anti mainstream lho, yaitu bersepeda di ketinggian. Anda akan naik sepeda dengan jalan lintasan yang berbeda dari biasanya yaitu melintas di seutas tali panjang.

Tapi, tidak usah takut jika menikmati wahana ini karena hal itu tidak membahayakan sama sekali. Sebab dilengkapi dengan alat pengaman yang cukup kuat.

Bersantai di Hammock dengan Pemandangan Indah

Anda yang ingin bersantai ria sambil menikmati pemandangan alam indah bisa sambil duduk-duduk di atas hammock. Anda juga bisa mengabadikan pemandangan sambil bersantai di atas hammock.

Berfoto di Spot Unik

Spot foto yang menarik dan menjadi favorit banyak pengunjung yaitu Menara Eiffel. Beragam spot ini memiliki desain yang banyak disukai anak remaja sekarang dan tentunya instagramable untuk background foto.

Spot Foto Alam Bebas

Selain di Menara Eiffel, Anda juga bisa berfoto dengan latar pemandangan hamparan alam yang bebas. Di sini Anda akan dimanjakan dengan background alam yang masih natural, tidak menggunakan tambahan material hanya beralaskan kayu.

Kunjungi juga –> WIsata Gunung Mas Puncak untuk anda coba jelajahi.

Tips Berkunjung

tips berkunjung jonggol garden
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/114580291963220604339

Bagi Anda yang hendak berlibur ke Jonggol Garden dan menginginkan liburan berkualitas, maka buatlah rencana dengan baik. Namun, tidak usah khawatir berikut ini tips wisata ke Jonggol Garden:

  • Kunjungilah wisata jonggol di waktu terbaiknya, yaitu pada pagi hari agar Anda tidak kepanasan untuk explore spot uniknya.
  • Bawa uang saku sedikit lebih banyak saat berwisata untuk menikmati jika ada wahana-wahana yang berbayar.
  • Bawa kamera untuk hunting fotografi di spot-spot terbaik Jonggol Garden.
  • Pastikan badan dalam keadaan sehat untuk berlibur supaya lebih menyenangkan.
  • Selalu berhati-hati dan patuhi peraturan yang berlaku di lokasi wisata.
  • Jaga kebersihan dan keindahan destinasi wisata Jonggol Garden.

Review sebelumnya –> Outbound Gunung Mas yang menyenangkan.

Wisata Lain Terdekat Jonggol Garden

wisata teredekat jonggol garden
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/112306091925696969209

Di Bogor masih banyak destinasi wisata menarik yang bisa ditemukan dan tentunya jaraknya tidak jauh dengan Jonggol Garden. Oleh karena itu, jika Anda pergi ke Jonggol Garden bisa mampir ke beberapa wisata berikut ini.

Villa Khayangan

Jika berkunjung ke Jonggol akan semakin lengkap jika berkunjung ke Villa khayangan. Lokasinya yang berada di satu kecamatan dengan Jonggol Garden, Villa khayangan menawarkan sensasi berenang di kolam yang berbeda dengan lainnya.

Untuk berenang di kolam renang Jonggol Garden yang ada di villa Anda tidak perlu merogoh kocek terlalu dalam. Anda hanya perlu membayar dengan tiket sekali masuk saja untuk menikmati wahana air satu ini.

Telaga Citra Indah City

Destinasi wisata ini bisa Anda kunjungi karena lokasinya juga lumayan dekat dengan Jonggol Garden. Menyuguhkan keindahan dengan konsep layaknya Anda sedang berada di danau sungguhan.

Anda tidak perlu mengeluarkan biaya jika berkunjung kesini, sebab pihak pengelola tidak membebani tiket masuk. Sehingga Anda bisa merasakan wisata gratis sambil menikmati pemandangan matahari terbenam.

Wisata Penangkaran Rusa

Lokasi ini juga wajib Anda kunjungi ketika berlibur ke Jonggol. Disini Anda akan disuguhkan kehidupan rusa secara langsung yang berkeliaran di area ini.

Ada jembatan khusus untuk melihat rusa dengan jarak yang cukup dekat. Jadi Anda tidak perlu khawatir soal keamanannya.

Demikian informasi mengenai harga tiket, jam buka, lokasi hingga tips berkunjung ke wisata Jonggol Garden. Semoga bisa bermanfaat untuk Anda yang hendak berlibur kesana dan semoga liburan lebih gampang serta menyenangkan.

Previous articleAqualand Serang
Next articlePantai Cemara Banyuwangi

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here