Danau Ranu Grati adalah salah satu tempat yang cocok untuk anda mengisi waktu luang bersama teman maupun orang-orang tercinta. Menyajikan hamparan luas air danau alami, Ranu Grati mampu membuat banyak mata terbelalak dengan keindahan yang dimiliki.
Meski bukan termasuk wisata Pasuruan terbaru, namun nyatanya wisata Danau Ranu Grati selalu ramai akan pengunjung. Terutama saat sore hari, banyak sekali orang di Danau Ranu Grati Pasuruan, ada yang mancing, melihat pemandangan dan lain-lain.
Saat anda berada di Pasuruan, maka Danau Ranu Grati Jawa Timur dapat anda explore lebih dalam dan temukan sendiri keseruannya. Semilir angin sejuk turut menemani setiap langkah kaki anda selama berada di wisata alam Danau Ranu Grati yang menakjubkan.
Harga Tiket Masuk Danau Ranu Grati
Ranu Grati adalah danau alami yang terbentuk akibat adanya aktivitas vulkanik dari salah satu gunung berapi di Jawa Timur. Bukti kuat jika Ranu Grati merupakan danau vulkanik adalah, pada dasar danau bentuknya menyerupai sebuah corong.
Dasar danaunya yang dalam dan juga mengandung sedimen mineral, semakin menguatkan status Ranu Grati sebagai danau vulkanik. Serta masih banyak lagi kisah menarik yang dapat anda telusuri lebih dalam seputar destinasi Pasuran luar biasa ini.
Apalagi untuk dapat berkunjung dan juga berlibur di Ranu Grati, pengunjung tak perlu merogoh kocek terlalu dalam. Harga tiket masuk Danau Ranu Grati hanya sebesar Rp5.000 per orangnya, sangat murah sekali bukan?
Namun tentu saja untuk tiket masuk pada sebuah tempat wisata, khususnya di Ranu Grati bisa mengalami perubahan sewaktu-waktu. Yang pasti, menyaksikan pesona alam melimpah di Danau Ranu Gratis Pasuruan tak akan membuat kantong anda jebol.
Saat ini belum ada jam operasional wisata khusus yang berlaku disini, sehingga anda bisa kapan saja berlibur di Ranu Grati. Akan tetapi jangan datang ketika hari sudah gelap ya, selain karena berbahaya, pemandangan indahpun tak begitu terlihat.
Rute Lokasi dan Alamat
Lokasi Danau Ranu Grati terletak di tengah-tengah pemukiman warga, dengan view mempesona yang luar biasa. Memiliki luas kurang lebih 1.085 hektare dan keberadaannya cukup mudah dijangkau oleh para wisatawan.
Dianggap sebagai satu-satunya danau yang berada di dataran rendah Jawa Timur, Ranu Grati tak boleh anda lewatkan. Alamat Danau Ramu Grati berada di Kecamatan Grati, Kabupaten Pasuruan, Provinsi Jawa Timur.
Menariknya, danau kecil ini terletak diantara 3 desa sekaligus lho. Yaitu Desa Sumberdawesari, Ranuklindungan, dan juga Gratitunon di Kecamatan Grati.
Posisi persis danau satu ini bisa anda jangkau dari Alun-Alun Kota Pasuruan dengan menempuh jarak sekitar 17 km. Dan waktu untuk perjalanan sekitar 30 menit agar sampai di area Danau Ranu Grati dari pusat kota Pasuruan.
Jika belum tau jalannya, maka bisa mengakses maps dibawah ini untuk memudahkan perjalanan liburan ke Ranu Grati.
Datang juga ke –>Â Air Terjun Kakek Bodo dengan semilir angin yang bikin betah.
Fasilitas
Bisa menjadi alternatif anda dalam rangka mengisi waktu libur, dengan rekreasi bersama sang buah hati. Atau jika anda ingin menyendiri, mencari suasana sunyi, untuk rileksasi diri, maka Danau ini jadi opsi yang menarik.
Wisatawan yang tengah explore indahnya alam Danau Ranu Grati Pasuruan bisa memanfaatkan dengan baik sarana prasarananya. Berikut fasilitas Danau Ranu Grati yang meliputi :
- Area parkir memadai
- Jalur pejalan kaki
- Warung wisata
- Tempat bersantai
- Wahana bermain
- Spot foto instagenic
Dalam beberapa kesempatan, pengunjung bisa menemui adanya wahana perahu bebek yang bisa dicoba. Rasakan sensasi berkeliling danau dengan mengayuh perahu bebek yang membawa anda menuju setiap sudut Ranu Grati.
Duduk-duduk santai juga merupakan aktivitas favorit yang dapat anda jumpai kala datang kesini.
Kunjungi juga –>Â Candi Jawi berbalut sejarah yang unik untuk di telusuri.
Spot Terbaik di Danau Ranu Grati
Panorama alam mempesona yang ditawarkan oleh Danau Ranu Grati menjadi magnet tersendiri sehingga banyak orang datang kemari. Sunyi, jauh dari keramaian, dan hiruk pikuk perkotaan, membuat tempat ini pas sekali untuk membuang kepenatan.
Ketika sedang banyak pikiran, atau sedikit merasa stres akibat pekerjaan sehari-hari, maka segera datang ke Ranu Grati. Dengan mudah anda akan menemukan sudut-sudut yang memiliki landscape alam menakjubkan.
Indahnya pemandangan yang ditemukan biasanya pengunjung manfaatkan juga untuk berfoto-foto ria dengan menjadikannya background. Hamparan luas air tentu menjadi spot terbaik di Danau Ranu Grati untuk berswafoto.
Dapatkan gambar instagenic dengan selfie, foto bersama dan juga merekam video selama berwisata. Abadikan momen liburan kali ini untuk ciptakan pengalaman berkesan yang tak akan terlupakan.
Review sebelumnya –>Â Putuk Truno wisata alam berupa air terjun yang eksotis.
Tips Berkunjung
- Mengunjungi wisata alam berupa danau, paling cocok dilakukan pada saat hari cerah dan cuaca mendukung.
- Jika dirasa akan turun hujan, maka sebaiknya jangan dulu datang ke Danau Ranu Grati.
- Apabila anda ingin dapatkan suasana yang teduh, datanglah ketika pagi atau sore hari.
- Ikut serta menjaga keberlangsungan Danau pasuruan satu ini dengan selalu buang sampah ke tempatnya.
- Sebelum berlibur kesini, anda bisa membawa bekal sendiri, sebagai antisipasi apabila warung di sekitar danau tidak buka.
- Utamakan keselamatan selama liburan agar semuanya baik-baik saja dan berjalan sesuai harapan.
Jadi itu tadi daya tarik wisata berbasis alam di Pasuruan yang populer yakni Danau Ranu Grati dengn sejumlah keunikannya. Sekian ulasan singkat Danau Ranu Grati dengan suguhan alam mempesona yang tiada duanya.